SuaraBanten.id - Polres Tangerang Selatan (Tangsel) berhasil menangkap SA (30), pria yang tega menyetubuhi bocah perempuan berusia 10 tahun, pada Rabu, 18 November 2020 lalu.
Kejadian pencabulan itu berlangsung di Kecamatan Pondok Aren, Tangerang Selatan, sekitar pukul 13.00 WIB, sebagaimana dikutip dari Bantennews.co.id --jaringan Suara.com.
SA melancarkan aksinya dengan menggunakan modus menjadi salah satu crew televisi untuk menggaet mangsa. Hal itu dijelaskan Kasatreskrim Polres Tangsel, AKP Angga Surya Saputra.
Selain modus menjadi salah satu crew TV, SA juga mengiming-imingi korbannya bisa bertemu dan berfoto dengan artis.
Baca Juga: Banten Masuk ke Zona Merah COVID-19, Inilah Penyebabnya
Ketika berhasil merayu korbannya, SA melancarkan aksi bejatnya dengan membawa sang bocah ke tempat sepi sebelum melakukan pencabulan.
“Tersangka melakukan hal tersebut karena tersangka tertarik dan mempunyai hasrat dengan perempuan khususnya anak-anak," kata Angga dalam keterangan pers di Makopolres Tangsel, Selasa (1/12/2020).
"Dan dalam kesehariannya tersangka sudah mempunyai istri dan anak perempuan."
Kronologis aksi kriminal itu bermula saat tersangka mengendarai sepeda motornya di sekitaran Pondok Aren dengan nait mencari mangsa.
Saat sudah menemukan incarannya, SA berhenti dan mengaku kepada korban bahwa dirinya adalah crew TV.
Baca Juga: Kasus Covid-19 di Tangsel Melonjak, Satgas: Klaster Pekerja dari Jakarta
Lalu tersangka mengatakan korban mirip dengan artis sinetron dan menjanjikan sang mangsa bisa menjadi artis apabila ikut dengannya.
“Lalu korban didudukan di [bangku] depan [motor] sedangkan tersangka dibelakang. Tersangka kemudian berputar-putar di daerah Pondok Aren dan mencabuli korban,” kata Angga.
Aksi bejat tersangka dilampiaskan di sebuah kebon kosong dengan mengancam akan meninggalkan korban. Merasa tak berdaya, bocah perempuan 10 tahun itu mengikuti kemauan bejat pelaku.
“Tersangka ditangkap oleh Sat Reskrim dan Unit Reskrim Pondok Aren pada tanggal 27 November 2020 pada saat sedang memancing di daerah Kebayoran Lama Jakarta Selatan,” tandas Angga.
Berita Terkait
-
Masa Tenang Pilgub Banten Terusik, Airin-Ade Dituduh Bagi-bagi Uang
-
Ditangkap Kasus Pencabulan, Eks Bupati Biak Numfor Papua Ternyata Predator Seks Anak
-
Miris! Bapak di Banjarmasin Cabuli Anak Kandung Hingga Hamil, Ketahuan Saat Ibu Curiga Anaknya Tak Kunjung Datang Bulan
-
Apa Itu Catcalling? Bikin Aviani Malik Semprot Pendukung Paslon di Debat Pilkada Tangsel 2024
-
Host Debat Pilkada Tangsel Kena Catcalling, Aviani Malik Semprot Pendukung Paslon: Saya Gak Suka Anda Panggil Saya Baby!
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Angka Pengangguran Turun, Helldy Agustian Klaim Terendah Sejak Cilegon Berdiri
-
TPA Rawa Kucing Bakal Ubah Sampah Jadi Bahan Bakar Alternatif Seperti Batu Bara
-
Pj Wali Kota Tangerang Intruksikan PUPR Bangun Turap di Wilayah Rawan Banjir
-
Pj Wali Kota Tangerang Luncurkan SPBE Versi 2, Klaim Wujudkan Birokrasi Digital dan Efisien
-
Dirut BRI Sunarso Raih Penghargaan TOP CEO Indonesia Awards 2024