SuaraBanten.id - Ruas jalan Rangkasbitung-Jambu Bol di Desa Kaduagung Timur, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Lebak mulai diperbaiki Pemkab Lebak. Anggaran perbaikan tersebut menelan anggaran hingga Rp1,9 milyar.
Ruas jalan di Desa Kaduagung Timur tersebut diketahui amblas dan tak diperbaiki bertahun-tahun bahkan memakan setengah badan jalan. Dampaknya, akses warga yang hendak menuju Lebak selatan sedikit terganggu.
Kabid Pembangunan Jalan dan Jembatan DPUPR Lebak, Irvan Suyatupika mengatakan, perbaikan jalan amblas di Kaduagung Timut ditarget selesai pada Desember tahun ini.
”Karena letaknya di sekitar bantaran Sungai Ciujung, maka kami tidak akan gegabah untuk langsung memperbaikinya. Setelah sekian lama melakukan penelitian dan penyebab longsornya diketahui, tahun ini kami siap melakukan perbaikan,”kata Irvan kepada awak media, Jumat (15/10/2020).
Sementara terkait teknis perbaikan, Irvan mengaku akan memperkokoh posisi tanah yang berada di bawah badan jalan dengan cara pemasangan bored pile.
“Kita lakukan pemasangan bored pile untuk mencegah adanya pergeseran tanah kembali,” ungkapnya, melansir Bantenhits (jaringan Suara.com).
Ia menuturkan, perbaikan dilakukan salah satunya sebagai upaya pemerintah untuk meningkat infrastruktur penunjang menuju daerah wisata.
Alasannya, karena visi Kabupaten Lebak saat ini menjadikan Lebak sebagau destinasi wisata unggulan nasional berbasis potensi lokal.
“Beberapa ruas jalan tersebut merupakan jalur wisata yang menghubungkan Rangkasbitung dengan kawasan Lebak Selatan yang berbasis pantai. Kita targetkan pada bulan Desember sudah beres perbaikannya,” pungkasnya.
Baca Juga: Duduki Jok Sepeda Penuh Paku, Aksi Jawara Banten Gowes ke Jakarta Ikut Demo
Berita Terkait
-
Ketersediaan Tempat Tidur Pasien Covid-19, Banten Nomor 2 Tertinggi
-
Cewek ABG Bonceng 3 Ngebut di Jalanan, Tewas Usai Tabrak Truk di Lebak
-
Bawa Keranda Mayat, Mahasiswa di Serang Minta 14 Kawannya Dibebaskan
-
Info BMKG - Prakiraan Cuaca Provinsi Banten Hari Ini, Jumat 16 Oktober 2020
-
Dua Minggu Diberlakukan, Denda PSBB di Lebak Capai Puluhan Juta
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tolak Merger dengan Grab, Investor Kakap GoTo Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
Terkini
-
BRIVolution BRI Perkuat Ekosistem Digital dan Dorong Dana Murah Berkelanjutan
-
Diam-diam Pemprov Banten Beri 'Privilese' Truk Kecil Keluar dari Kepgub, Apa Alasannya?
-
Gizi Siswa Terancam? Penyaluran MBG di Pandeglang Disetop, BGN Ungkap Alasan Mengejutkan
-
BRI Wujudkan Komitmen Kemanusiaan Lewat Bantuan Ambulans di Hari Kesehatan Nasional 2025
-
Siswi SMA yang Hilang Seminggu Terdeteksi di Daerah Ini, Polisi Bergerak Cepat