SuaraBanten.id - Bupati Pandeglang Irna Narulita berharap, Menteri Perhubungan RI Budi Karya Sumadi memilih daerahnya sebagai lokasi pembangunan bandara baru.
Sebelumnya, Menhub Budi Karya disebut-sebut sedang menimbang lokasi bandara baru, yakni di daerah Teluk Naga Kabupaten Tangerang, Kabupaten Serang, atau Pandeglang.
"Kalau daerah lain sudah penuh, bisa dialihkan ke daerah selatan Banten, yakni Pandeglang," kata kata Irna kepada SuaraBanten.id, Jumat (24/1/2020).
Baca Juga: Banyak Penantang di Pilbup Pandeglang 2020, Petahana Berhati-hati
Dengan begitu, kata Irna tidak ada perbedaan pembangunan antara daerah utara Banten dengan wilayah selatan provinsi tersebut.
Apalagi, pembangunan bandara baru tersebut masuk alam salah satu proyek strategis nasional (PSN) di wilayah Banten.
Karena itu, Irna berharap Gubernur Banten Wahidin Halim mengusulkan Pandeglang sebagai daerah pembangunan bandara baru.
"Kami berharap tidak ada disparitas ketimpangan antara Banten utara, yakni Tangerang dan sekitarnya dengan Banten selatan seperti Pandeglang dan Lebak. Saya berharap kepada bapak gubernur untuk bisa mengusulkan bandara baru di Pandeglang.”
Bupati perempuan pertama di Pandeglang ini mengungkapkan, persoalan kemiskinan di selatan Banten adalah problem tersendiri bagi provinsi yang sudah berusia 19 tahun tersebut.
Baca Juga: Honorer Dihapus, Bupati Minta Kuota CPNS di Pandeglang Lebih Banyak Lagi
Walaupun nantinya bandara baru dikelola oleh pemprov, tetap akan ada efek positif bagi perekonomian warga Pandeglang.
Berita Terkait
-
Gabungan Harta Kekayaan Mertua Beby Tsabina, Dituding Bangun Politik Dinasti
-
Kontroversi Dimyati Natakusumah Mertua Beby Tsabina Dikuliti: Kasus Pelecehan hingga Korupsi
-
Kontroversi Keluarga Natakusumah: Dugaan Korupsi, Pelecehan hingga Dinasti Politik Banten
-
Kekayaan Rizki Natakusumah: Suami Beby Tsabina Disebut Dinasti Politik Banten, Ternyata Tak Punya Rumah?
-
Sosok Dimyati Natakusumah, Punya Pengaruh Besar di Banten Yang Siap Ikuti Perintah Prabowo
Terpopuler
- Sritex Resmi PHK Ribuan Karyawannya, BNI jadi Satu-satunya Bank BUMN yang 'Nyangkut' Rp374 Miliar
- Siapa Intan Srinita? TikToker yang Sebut Roy Suryo Dalang di Balik Fufufafa Diduga Pegawai TV
- Pendidikan Intan Srinita, Ketahuan Bersih-bersih usai Sebut Roy Suryo Pemilik Akun Fufufafa?
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Dilaporkan Aliansi Bugis, Denny Sumargo bikin Permintaan Maaf Terbuka
Pilihan
-
Harga Emas Antam Lagi-lagi Jatuh Terjungkal Hari Ini
-
Prediksi Timnas Indonesia vs Jepang: Hanya Misi Sulit, Tapi Bukan Mustahil Garuda!
-
KUR Tak Termasuk Hapus Buku Kredit Macet, Ini Penjelasannya
-
Menakar Persentase Kemenangan Timnas Indonesia vs Jepang, Bukan Mustahil?
-
Siapa Rauf Purnama, TKN Prabowo-Gibran yang Kini Jadi Komisaris Utama Antam
Terkini
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab
-
Pelaku Penganiayaan Sekuriti di Serang Ditangkap, Salah Satunya Anak Anggota DPRD Banten
-
Truk Tanah di Teluknaga Tangerang Lindas Bocah 9 Tahun Hingga Kakinya Remuk
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025