SuaraBanten.id - Bupati Pandeglang Irna Narulita berharap, Menteri Perhubungan RI Budi Karya Sumadi memilih daerahnya sebagai lokasi pembangunan bandara baru.
Sebelumnya, Menhub Budi Karya disebut-sebut sedang menimbang lokasi bandara baru, yakni di daerah Teluk Naga Kabupaten Tangerang, Kabupaten Serang, atau Pandeglang.
"Kalau daerah lain sudah penuh, bisa dialihkan ke daerah selatan Banten, yakni Pandeglang," kata kata Irna kepada SuaraBanten.id, Jumat (24/1/2020).
Baca Juga: Banyak Penantang di Pilbup Pandeglang 2020, Petahana Berhati-hati
Dengan begitu, kata Irna tidak ada perbedaan pembangunan antara daerah utara Banten dengan wilayah selatan provinsi tersebut.
Apalagi, pembangunan bandara baru tersebut masuk alam salah satu proyek strategis nasional (PSN) di wilayah Banten.
Karena itu, Irna berharap Gubernur Banten Wahidin Halim mengusulkan Pandeglang sebagai daerah pembangunan bandara baru.
"Kami berharap tidak ada disparitas ketimpangan antara Banten utara, yakni Tangerang dan sekitarnya dengan Banten selatan seperti Pandeglang dan Lebak. Saya berharap kepada bapak gubernur untuk bisa mengusulkan bandara baru di Pandeglang.”
Bupati perempuan pertama di Pandeglang ini mengungkapkan, persoalan kemiskinan di selatan Banten adalah problem tersendiri bagi provinsi yang sudah berusia 19 tahun tersebut.
Baca Juga: Honorer Dihapus, Bupati Minta Kuota CPNS di Pandeglang Lebih Banyak Lagi
Walaupun nantinya bandara baru dikelola oleh pemprov, tetap akan ada efek positif bagi perekonomian warga Pandeglang.
"Usia pemprov sudah 19 tahun, sementara masyarakat Banten selatan masih banyak yang miskin. Ada ketimpangan tadi si kaya dan si miskin. Jadi bagaimana pemerintah bisa melakukan pemerataan pembangunan. Ya saya berharap bandara Banten Selatan itu ada di Pandeglang," kata dia.
Pemkab Pandeglang sendiri beberapa waktu lalu telah mengusulkan lokasi calon bandara baru di Kecamatan Sobang.
Irna mengatakan, terdapat lahan milik Perhutani di Kecamatan Sobang bisa ditukar-guling oleh Pemprov Banten guna dijadikan bandara baru.
Kontributor : Saepulloh
Berita Terkait
-
Gabungan Harta Kekayaan Mertua Beby Tsabina, Dituding Bangun Politik Dinasti
-
Kontroversi Dimyati Natakusumah Mertua Beby Tsabina Dikuliti: Kasus Pelecehan hingga Korupsi
-
Kontroversi Keluarga Natakusumah: Dugaan Korupsi, Pelecehan hingga Dinasti Politik Banten
-
Kekayaan Rizki Natakusumah: Suami Beby Tsabina Disebut Dinasti Politik Banten, Ternyata Tak Punya Rumah?
-
Sosok Dimyati Natakusumah, Punya Pengaruh Besar di Banten Yang Siap Ikuti Perintah Prabowo
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Buruan Serbu! Daftar Promo Pilkada 2024, Ada Kopi Gratis!
-
Momen Pilkada, Harga Emas Antam Langsung Melonjak
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
Terkini
-
Tinjau Penanganan Banjir di Tangerang, Al Muktabar Dorong Pembuatan Turap Permanen
-
5 Produk yang Dijual di Blibli
-
Angka Pengangguran Turun, Helldy Agustian Klaim Terendah Sejak Cilegon Berdiri
-
TPA Rawa Kucing Bakal Ubah Sampah Jadi Bahan Bakar Alternatif Seperti Batu Bara
-
Pj Wali Kota Tangerang Intruksikan PUPR Bangun Turap di Wilayah Rawan Banjir