Nyalon Ketua, Dede Rohana Putra Usung Kepemimpinan Terbuka dan Kolaboratif

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah atau DPRD Provinsi Banten, Dede Rohana Putra siap ikut serta dalam kontestasi pemilihan Ketua DPD PAN Kota Cilegon.

Hairul Alwan
Selasa, 15 April 2025 | 19:16 WIB
Nyalon Ketua, Dede Rohana Putra Usung Kepemimpinan Terbuka dan Kolaboratif
Dede Rohana Putra menyerahkan formulir pendaftaran calon Ketua DPD PAN Kota Cilegon di rumah pemenangan DPD PAN Cilegon, Selasa (15/4/2025). [Hairul Alwan/Suara.com]

"Untuk menunjang itu kita membangun atau merelokasi sekretariat yang lebih representatif, lebih nyaman, lebih membanggakan sebagai identitas. Kalau kantornya sudah bagus kita membangun struktur dan jaringan yang bagus," paparnya.

Pria yang kerap disapa Crazy Rich Cilegon itu juga mengungkapkan harapannya untuk DPD PAN Kota Cilegon ke depan.

"Saya harap PAN ke depan lebih berprestasi lagi, lebih kompak lagi, lebih guyub lagi, secara bersama-sama seluruh komponen kader, simpatisan PAN maupun buat masyarakat Kota Cilegon yang ingin bergabung kita sangat terbuka," ungkapnya.

Dede Rohana Putra juga memastikan ke depan, jika ia memimpin DPD PAN Kota Cilegon akan mengusung kepemimpinan yang terbuka.

Baca Juga:10 Keder Terbaik Berebut Kursi Ketua DPD PAN Cilegon, Ada Dede Rohana Hingga Masduki

"InsyaAllah kepemimpinan saya lebih terbuka, lebih kolaboratif juga lebih demokratis," tegasnya.

Sementara itu, Ketua Steering Committee (SC) Musda PAN Kota Cilegon, Didi Iskandar, menyebut bahwa proses selanjutnya akan diserahkan kepada Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) dan diteruskan ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP).

"Sudah mendaftar 10, yang sudah mengembalikan lima, Masduki, Subari Asnawi, Ahmad Hafid, Romli. Hari ini Dede Rohana, Marjuki, Khairul, Alawi Mahmud," ungkapnya saat dimintai keterangan di Kantor DPD PAN Kota Cilegon, Selasa (15/4/2025). 

Didi menjelaskan bahwa DPP menyarankan agar proses pemilihan dilakukan tanpa menimbulkan kegaduhan dan menghindari perpecahan di internal partai.

"Setelah formulir kita serahkan ke DPW kemudian diserahkan ke DPP. DPP menyarankan jangan sampai terjadi kegaduhan. Syarat minimal nggak ada, lebih baik kita bersama membangun partai bersama," ujarnya. 

Baca Juga:Berkah Ramadhan 2025, Dewan Viral Berangkatkan 12 Karyawan Terbaik Umrah Gratis

Didi menyampaikan bahwa proses percepatan dilakukan sesuai surat edaran yang telah diterima. Adapun, masih kata dia, penyaringan calon, Didi menegaskan bahwa itu adalah kewenangan penuh DPP.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak