SuaraBanten.id - Sebuah video yang memperlihatkan Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Pandeglang Didi Mulyadi dan Sekretaris Camat (Sekmat) Menes Usep Sudarmana membagikan atribut salah satu pasangan bakal calon Bupati Pandeglang pada Pilkada 2024 viral di media sosial.
Video berdurasi 37 detik itu memperlihatkan pria yang diduga Kadis, Sekmat bersama 2 orang sedang memegang atribut salah satu Bakal calon Bupati Pandeglang dan Wakil Bupati Pandeglang dengan disertai tulisan ‘Tenang Bu saya sudah bergerak, Menang, Menang, Menang’.
Video bertuliskan ‘Birokrat-aparat bersatu tak bisa dikalahkan, Sekmat Usep Kecamatan Menes bersama Binwil Menes saat membagikan atribut, insyaallah Menes menang 70 persen’.
Sountrack video tersebut juga menyebutkan bakal calon Bupati Lebak ini merupakan warga asli Pandeglang yang lahir di Desa Ciodeng, Kecamatan Sindangresmi, Pandeglang. Lokasi yang diambil di dalam video diduga berada di aula Kecamatan Menes.
Baca Juga:Wanita Pelaku Pelecehan Anak yang Viral di Medsos Diamankan Polisi
Menanggapi video yang beredar, Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran pada Bawaslu Pandeglang, Didin Tajuddin mengunkapkan, pihaknya menindaklanjuti kebenaran video tersebut dengan memerintahkan Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Menes untuk menelusuri video itu.
"Itukan informasi buat kami karena memang untuk ASN sudah ada aturan tertentu kaitan dengan Undang-undang netralitas ASN nomor 20 tahun 2023, tentu akan kami tindaklanjuti sesuai dengan kewenangan dan ketentuan yang berlaku," kata Didin dikutip dari Bantennews (Jaringan SuaraBanten.id), Sabtu (22/6/2024).
Ia mengaku belum mendapatkan laporan dari Panwascam terkait video yang sedang viral tersebut. Namun, ia memastikan segera memerintahkan Panwascam menelusuri kebenaran video tersebut.
"Ya tentu informasi ini nanti kami punya kewenangan menginstruksikan kepada Panwascam kemudian melakukan pleno dan penelusuran. Sejauh ini belum ada informasi," terangnya.
Kepala Disdukcapil Pandeglang Diduga Tak Ngantor
Baca Juga:Fitron-Diana Janji Benahi Jalan Rusak dan Sejahterakan ASN Pandeglang
Usai beredar kabar Kepala Disdukcapil dan Sekmat mengkampanyekan Bakal Calon Wali Bupati Lebak, Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Kadisdukcapil) menghilang dari kantornya, Senin (24/6/2024).
Bantennews yang datang langsung ke Kantor Disdukcapil Pandeglang berusaha mencari keberadaan Kadisdukcapil, namun Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) yang bertugas di Disdukcapil menyampaikan bahwa dari pagi hari kadis sudah tidak ada di kantornya.
"Dari pagi udah ga ada, katanya ke Jakarta tapi ga tahu ada kegiatan apa," ujar salah satu Satpol-PP saat ditanya wartawan.
Sebelumnya diberitakan, sebuah video viral beredar di grup-grup WhatsApp memperlihatkan 2 ASN yakni Kadisdukcapil, Didi Mulyadi dan Sekertaris Kecamatan Menes Usep Sudarmana bersama 2 orang lainnya memegang pamflet salah satu Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Pandeglang untuk Pilkada 2024.
Di dalam video tersebut terdapat tulisan ‘Tenang Bu saya sudah bergerak, Menang, Menang, Menang’ dan dilanjutkan dengan tulisan ‘Birokrat-aparat bersatu tak bisa dikalahkan, Sekmat Usep Kecamatan Menes bersama Binwil Menes insyaallah Menes menang 70 persen’.
Setelah ditelusuri, ternyata Bapaslon tersebut merupakan Ratu Dewi Setiani yang kini menjabat sebagai Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pandeglang sekaligus adik kandung Dimyati Natakusumah atau adik ipar dari Bupati Pandeglang, Irna Narulita.
Sedangkan pasangannya merupakan politikus dari Partai Demokrat, Iing Andri Supriadi yang kini masih menduduki kursi di DPRD Pandeglang serta terpilih kembali sebagai anggota DPRD Pandeglang.
Keduanya diketahui sudah mendatangi beberapa Partai Politik (Parpol) untuk mendapatkan rekomendasi dukungan sebagai Bapaslon Bupati dan Wakil Bupati Pandeglang pada Pilkada 2024 mendatang.