Baduy Jadi Destinasi Wisata yang Banyak Dikunjungi Saat Libur Natal dan Tahun Baru

Sebagai salah satu destinasi wisata di Lebak, Banten Baduy menjadi salah satu wisata yang banyak dikunjungi pada libur natal dan tahun baru 2024.

Hairul Alwan
Rabu, 27 Desember 2023 | 08:48 WIB
Baduy Jadi Destinasi Wisata yang Banyak Dikunjungi Saat Libur Natal dan Tahun Baru
ILUSTASI Wisatawan mengunungi Baduy- Wisatawan mengamati pernak-pernik yang dijual warga Suku Baduy Luar di Kampung Kaduketug, Lebak, Banten, Minggu (2/1/2022). [ANTARA FOTO/Muhammad Bagus Khoirunas]

SuaraBanten.id - Pada libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 kali ini, kawasan Baduy, Kabupaten Lebak, Banten menjadi salah satu objek wisata yang banyak dikunjungi wisatawan. Bukan cuma wisatawan asal Kota Kabupaten di Banten saja,  wisatawan asal kota kabupaten lain juga datang untuk berwisata ke sana. 

Salah satu wisatawan asal Jakarta, Diki mengatakan, ia bersama istri dan kedua anaknya sengaja datang ke Baduy lantaran penasaran dengan keindahan alam sekitar.

"Ini pertama kali saya datang ke Baduy, ternyata Baduy memang indah dan masih asri. Warga asli Suku Baduy pun ramah, dan makin betah jika tinggal di Baduy," kata Diki dikutip dari Bantennews (Jaringan SuaraBanten.id).

Kata dia, istri dan anak-anaknya merasa senang berwisata ke Baduy yang berada di Lebak, Banten itu, terlebih ini menjadi pertama anak-anak berkunjung ke Baduy.

Baca Juga:Tak Peduli Soal Pengosongan Lahan, Pedagang Stadion Maulana Yusuf Serang Tetap Bertahan

"Sejauh ini anak-anak terlihat senang jalan kaki naik dan turun bukit untuk melihat keindahan Baduy, dan kayanya anak-anak sangat menikmati perjalanan menelusuri Baduy," ungkapnya.

Lebih lanjut, selain alamnya yang masih asri dan nyaman, anak-anak juga bisa mencicipi durian khas Baduy yang rasa dan harganya beda dengan durian yang ada diluar Baduy.

"Intinya sih senang bisa berwisata ke Baduy, mungkin liburan nanti kita akan kembali ke Baduy," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini