Prakiraan Cuaca Banten 10 November 2022, Waspada Hujan Disertai Petir!

Prakiraan cuaca hari ini diprediski sejumlah kota kabupaten bakal diguyur hujan ringan hingga lebat.

Hairul Alwan
Kamis, 10 November 2022 | 07:37 WIB
Prakiraan Cuaca Banten 10 November 2022, Waspada Hujan Disertai Petir!
Ilustrasi hujan - (Pixabay/StockSnap)

SuaraBanten.id - Prakiraan Cuaca Banten 10 November 2022. Prakiraan Cuaca Banten dilasir dari laman resmi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika.

Prakiraan cuaca hari ini diprediski sejumlah kota kabupaten bakal diguyur hujan ringan hingga lebat. Warga diminta waspada hujan sedang hingga lebat disertai kilet/petir dan angin kencang.

Potensi tersebut kemungkinan terjadi di wilayah Kabupaten Lebak bagian timur, Kabupaten Pandeglang bagian barat bdan selatan, Kabupaten Serang bagian selatan, kabupaten Tangerang bagian selatan, serta Kota Tangerang selatan.

Prakiraan cuaca Serang pada pagi hari diprediksi berawan dan akan turun hujan ringan pada siang dan malam hari. Pada dini hari cuaca Serang diprediksi kembali berawan. Prakiraan suhu hari ini berkisar 23-32 derajat celcius dengan kelembapan 65-95 persen.

Baca Juga:Prakiraan Cuaca Sulawesi Barat, Kamis 10 November 2022: Waspada Hujan Lebat di Mamuju

Untuk prakiraan cuaca Serang diprediksi akan diguyur hujan ringan pada pagi hari dan berawan pada siang hari. Pada malam hari Serang diprediksi kembali diguyur hujan dan kembali berawan pada dini hari. Prakiraan suhu23-32 derajat celcius dengan kelembapan 65-95 persen.

Prakiraan cuaca Lebak diprediksi akan berawan pada pagi hari dan bakal diguyur hujan ringan pada siang hari. Pada malam dan dini hari cuaca Lebak diprediksi berawan. Prakiraan suhu hari ini berkisar 23-32 derajat celcius dengan kelembapan 65-95 persen.

Sementara prakiraan cuaca Pandeglang diprediksi bakal berawan pada pagi hari dan akan diguyur hujan pada siang dan malam hari. Pada dini hari cuaca Pandeglang diprediksi berawan. Untuk prakiraan suhu diprediksi 23-32 derajat celcius dengan kelembapan 65-95 persen.

Prakiraan cuaca Kota Tangerang diprediksi berawan pada pagi hari dan bakal diguyur hujan ringan pada siang hari. Pada Malam dan dini hari Kota Tangerang diprediksi berawan. Prakiraan suhu hari ini berkisar 23-32 derajat celcius dangan kelembapan 65-95 persen.

Sedangkan untuk prakiraan cuaca Serpon Tangerang Selatan dan Tigaraksa Kabupaten Tangerang dipredksi berawan pada pagi hari dan akan diguyur hujan sedang pada siang hari.

Baca Juga:Waspada! Hujan Lebat Disertai Angin Kencang Berpotensi Mengguyur Jawa Tengah

Pada siang hari Serpong dan Tigaraksa diprediksi abakal diguyur hujan ringan. Sedangkan pada dini hari diprediksi berawan. Untuk prakiraan suhu berkisar 23-31 dderajat celcius dengan kelembapan 65-95 persen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini