Tangis Irfan Hakim Pecah saat Lepas Anak Masuk Pesantren: Definisi Sayang Anak Sebenarnya

Irfan Hakim menangis saat ditinggal anaknya Rakana Hakim dan Raina Hakim untuk pergi ke pondok pesantren viral.

Hairul Alwan
Rabu, 03 Agustus 2022 | 16:59 WIB
Tangis Irfan Hakim Pecah saat Lepas Anak Masuk Pesantren: Definisi Sayang Anak Sebenarnya
Momen Irfan Hakim lepas kepergian putri kembarnya (Instagram/@irfanhakim75)

SuaraBanten.id - Presenter kondang Irfan Hakim mempersunting Della Sabrina Indah Putri pada tahun 2007 silam dan dianugerahi 3 orang anak perempuan dan 2 anak lelaki. Rumah tangga Irfan Hakim pun jauh diterpa gosip miring.

Aktivitas kebersamaan keluarga tersebut pun sering diunggah dalam media sosial ataupun kanal YouTube milik mereka. Irfan Hakim menyebut keluarganya dengan sebutan deHakims.

Namun beberapa waktu lalu keluarga ini mendapat sorotan lantaran Irfan Hakim menangis saat ditinggal anaknya Rakana Hakim dan Raina Hakim untuk pergi ke pondok pesantren viral.

Seperti video viral yang diunggah pada akun Instagram @insta_julid, terlihat saat Irfan Hakim memeluk kedua anak kembarnya yang akan berpisah dan tinggal di pesantren.

Baca Juga:Momen Haru Mahasiswa KKN Pamitan

"Nak, hari ini kalian berdua akan menempuh Pendidikan di Pesantren... Itu artinya kita akan jarang sekali bertatap muka setiap hari...," tulisan keterangan dalam video viral tersebut.

Tak hanya Irfan Hakim yang tak sanggup menahan air matanya, sang istri Della dan anak lelakinya Djalu juga ikut menangis mengantar kepergian Rakana serta Raina.

"Tangisan ayah ibumu...Tangisan saudaramu...Adalah bukti nyata kami semua menyayangimu. Belajarlah dengan tekun nak. Kelak kamu pasti akan mendapatkan apa yang kamu inginkan... Maafkan ayah...Yang tidak punya banyak waktu bersama dengan kalian... Namun dengan kedua tangan ini...Ayah Selalu berdoa Agar kalian Bisa Sukses dalam mengejar impian Kalian," masih kata keterangan dalam video tersebut.

"Ayah bunda beruntung Karena memiliki putri terbaik di dunia ini...AYAH TAU...Putri ayah adalah sosok perempuan hebat. Jangan pernah bersedih anakku Sampai kapanpun...Kalian tetaplah anak perempuan ayah Yang sangat berharga...Selama Ayah dan Bunda masih hidup Kita akan menjagamu sepenuh hati. Terimakasih nak..Selamat mengejar impianmu di sini...Ayah akan selalu mendoakanmu, SELALU." lanjutan tulisan dalam video.

Video tersebut pun mendapat berbagai respon dari warganet yang mengaku ikut merasakan hal yang sama dengan Irfan Hakim.

Baca Juga:Viral Omongan Sule Soal Ganti Mobil Lima Tahun Sekali oleh Netizen Malah Dikaitkan dengan Nathalie Holscher

"Ujian anak masuk pesantren itu banyak banyak banget. kalo ga anaknya betah, orang tuanya yg kepikiran, eh anaknya ga betah org tuanya yg kekeuh mempertahankan anaknya demi masa depan ilmu agama anaknya. tau banget rasanya pertama kali nginjek kaki di pesantren (emot sedih) tapi itu memang yg harus kita lewati untuk punya dasar agama yg kuat (emot love)," kata akun @jan****ia_

"Anakku sudah 2 th mondok pertama kali melepas pasti nyesek lah," imbuh @fe****el.

"Pernah diposisi ini. Dan akhirnya anakku menyerah," ungkap @kw****ei.

"Keluarga idaman yg jadi suami bekerja keras bwt menghidupi anak istri yg jadi istri pandai merawat anak suami, berbusana juga mereka pada sopan demen banget ngeliat keluarga ini (emot jempol)," timpal @ch****nah.

"Definisi sayang anak yg sebenarnya (emot tanda tanya)," kata @yo***ta.

Kontributor : Mira puspito

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini