Kalah Tipis dari Yordania 0-1, Masihkah Ada Harapan Timnas Indonesia Lolos Kualifikasi Piala Asia 2023?

Timnas Indonesia sebetulnya sudah memberikan perlawanan yang sengit bagi Yordania.

Hairul Alwan
Minggu, 12 Juni 2022 | 10:28 WIB
Kalah Tipis dari Yordania 0-1, Masihkah Ada Harapan Timnas Indonesia Lolos Kualifikasi Piala Asia 2023?
Aksi Witan Sulaeman saat laga Timnas Indonesia vs Yordania di laga Kualifikasi Piala Asia 2023. (Dok. PSSI)

Setelah beberapa menit, lewat skema serangan balik, Mark Klok memberikan sodoran bola yang langsung disambut tendangan keras kaki kiri Saddil, sayang bola masih bisa ditepis kiper Yordania.

Hingga babak pertama selesai, skor 0-0 tak berubah.

Pada babak kedua, Yordania langsung menggempur pertahanan Indonesia. Namun ketatnya pertahanan Timnas berhasil meredam upaya-upaya para pemain lawan.

Pada menit ke-49 gawang Nadeo akhirnya bobol. Berawal dari sebuah umpan lambung, Pratama Arhan yang mengisi pos kiri pertahanan Timnas gagal menjaga pergerakan salah satu pemain Yordania, bola crossing langsung disambut Yazan yang sudah bebas mencocor bola dan gol! skor berubah jadi 0-1 untuk Yordania.

Baca Juga:Timnas Indonesia Dikalahkan Yordania, Begini Reaksi Ketum PSSI Iwan Bule

Timnas Indnesia yang sudah tertinggal o-1 tetap kesulitan membangun serangan. Pemain Yordania dengan mudah mematahkan serangan-serangan skuad Garuda yang lebih banyak mengandalkan umpan-umpan jauh dari area belakang.

Saat terus berupaya Timnas Indonesia mengejar ketertinggalan, mereka justru harus dihukum penalti di menit 82. Sebuah pergerakan cepat penyerang Yordania gagal diantisipasi Asnawi Mangkualam dan berujung pelanggaran di area terlarang.

Meski demikian, lagi-lagi Nadeo terus menunjukan keapikannya menjaga gawang. Sepakan keras penalti lawan berhasil ditepisnya.

Upaya Timnas Indonesia menyamakan kedudukan tetap saja gagal hingga akhir babak kedua. Hingga wasit meniup peluit akhir tanda berakhirnya pertandingan, skor 0-1 untuk kemenangan Yordania tak berubah.

Berdasarkan hasil pertandingan semalam Timnas Indonesia harus turun ke peringkat ketiga dengan raihan 3 poin dari sekali menang dan satu kali kalah. Sementara Yordania ada di peringkat pertama dengan dua kali kemenangan dengan raihan 6 poin.

Baca Juga:Viral! Momen Marc Klok Robek Jersey Pemain Yordania Tuai Sorotan: Mungkin Belinya di Pasar Malam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini