Bersama PSG, La Pulga dibanderol dengan gaji selangit dan menyentuh Rp620 miliar per tahunnya, sekaligus menjadikan Messi berada di peringkat kedua pemilik gaji tertinggi dunia.
3. Erling Haaland (Rp613 Miliar per Tahun)
![Ilustrasi Erling Haaland berseragam Manches City. [Twitter/@FabrizioRomano]](https://media.suara.com/pictures/original/2022/05/10/80898-ilustrasi-erling-haaland-berseragam-manches-city.jpg)
Bergaji 40 juta euro per tahunnya, Erling Haaland bakal menjadi sosok pemain bergaji tinggi di Liga Inggris mengungguli Cristiano Ronaldo untuk musim depan.
Manchester City mengaktifkan klausul pelepasan Erling Haaland dari Borussia Dortmund senilai 75 juta euro sekaligus menjadikannya pemilik gaji tertinggi nomer tiga dunia.
4. Gareth Bale (Rp512 Miliar per Tahun)
![Penyerang sayap sekaligus kapten Timnas Wales, Gareth Bale tampil pada laga Grup A Euro 2020 kontra Swiss di Baku Olympic Stadium, Azerbaijan, Sabtu (12/6/2021). [Darko Vojinovic / POOL / AFP]](https://media.suara.com/pictures/original/2021/06/13/58369-gareth-bale-timnas-wales.jpg)
Meski jarang dimainkan Real Madrid, Gareth Bale menjadi satu-satunya pemain Real Madrid dengan gaji tertinggi di dunia.
Pria asal Wales ini berada di peringkat keempat pemilik gaji tertinggi di dunia dengan nominal Rp512 miliar per tahunnya.
5. Cristiano Ronaldo (Rp492 Miliar per Tahun)

Doi usianya yang sudah 37 tahun, Cristiano Ronaldo masih berada di peringkat kelima pemilik gaji tertinggi di dunia.
Baca Juga:Mengenal Karim Adeyemi, Pengganti Erling Haaland di Borussia Dortmund
Ronaldo didatangkan dari Juventus pada awal musim 2021-2022, ia dikontrak selama 2 tahun dengan gaji 25 juta poundsterling atau sekitar Rp492,6 miliar per tahun.