5. Astri Ivo
Penyanyi dengan nama asli Astrie Feizaty Ivo merupakan seorang penyanyi slow rock yang tenar pada 1980-an. Ia mengikuti jejak karier sang ibu Ivo Nilakreshna yang juga penyanyi populer. Meninggalkan gemerlap dunia hiburan, Astri Ivo mendalami ilmu agama yang mengantarkannya menjadi seorang ustazah.
Sembari berdakwah, Astri Ivo juga menulis sebuah autobiografi. Ia menceritakan kisah perjalanan hidupnya, hingga perjuangannya dalam merawat dan membesarkan ketiga anaknya. Buku autobiografinya itu berjudul Sepasang Sayap Menuju Surga.
Nah itu tadi sejumlah artis jadi ustazah. Jalan mereka sebagai ustazah tidak selalu mudah. Ada yang menjadi sasaran cibiran netizen. Walau demikian, mereka semua memiliki satu tujuan yang sama yaitu menyebarkan kebaikan dari ajaran agama. Bagaimana menurutmu?
Baca Juga:4 Artis Putuskan Jadi Ustazah, Ada yang Mantap Tampil Bercadar