Status Pendidikan Wirda Mansur Viral dan Jadi Perdebatan di Medsos, Kok Beda-beda?

Meski belum diketahui secara pasti kebenaran akun tersebut, netizen sudah menyoroti beberapa kejanggalan status pendidikan Wirda Mansur.

Hairul Alwan
Rabu, 23 Februari 2022 | 10:49 WIB
Status Pendidikan Wirda Mansur Viral dan Jadi Perdebatan di Medsos, Kok Beda-beda?
Potret putri ustaz dan ulama - Wirda Mansur. (Instagram/wirda_mansur)

SuaraBanten.id - Wirda Mansur masih menjadi perbincangan netizen. Terkini, beredar sebuah akun LinkedIn diduga milik anak Ustaz Yusuf Mansur tersebut viral dan menuai perdebatan.

Meski belum diketahui secara pasti kebenaran akun tersebut, netizen sudah menyoroti beberapa kejanggalan status pendidikan Wirda Mansur.

"Maaf aku harus mengatakan ini, Wirda Mansur (diduga) melakukan kebohongan. Di LinkedIn nulis kuliah di Oxford, di highlight QnA beda lagi, dan faktanya kuliah di universitas ayahnya sendiri," tulis netizen dengan nama aku str****lly sembari memperlihatkan tangkapan layar akun LinkedIn bernama Wirda Salamah Ulya.

Anak Yusuf Mansur, Wirda Mansur (@wirda_mansur)
Anak Yusuf Mansur, Wirda Mansur (@wirda_mansur)

Netizen tersebut mengatakan, Wirda Mansur hanya mengambil summer program di Oxfordshire. Ia juga menyebutkan, Wirda Mansur sempat kuliah di University of Birmingham tahun 2019, tapi tak diketahui apakah pendidikan di sana dirampungkan oleh Wirda atau tidak.

Baca Juga:Ulasan Buku Reach Your Dreams: Menggapai Mimpi Setinggi Langit

"Gaes ini yang belom tahu Wirda sebenernya cuma ambil summer program doang pas SMA di Oxfordshire. Kuliah di University of Birmingham waktu taun 2019 tapi bilangnya cuti sampai sekarang, ga tau dia lanjutin apa ga," tulis si netizen.

"Nah yang pas SMA itu dia ngambil kelas summer program di Oxfordshire gaes. Bukan univ oxford ya, kenapa gue tahu? karna gue followers lama dari 2018 tapi semenjak kejadian ini mulai disrespect," imbuhnya.

Isu tersebut jelas saja menimbulkan berbagai macam spekulasi. Ada yang ikut memberikan kritik pada Wirda Mansur, tapi ada juga yang meminta agar netizen tidak buru-buru mengambil kesimpulan dari isu yang beredar.

Wirda Mansur sendiri masih belum memberikan klarifikasi terkait beredarnya isu tersebut.

Baca Juga:Yusuf Mansur Promosikan Token Kripto Wirda Mansur, Netizen Ingkatkan Fatwa MUI: To The Heaven Jalur Api

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak