SuaraBanten.id - Pasangan selebritas Ashanty dan Anang Hermansyah sedang membangun pabrik dan gedung dengan nama ASIX. Penampakan calon pabrik dan gedung ASIX, sebutan keluarga dengan 6 nama inisial A yakni Anang, Ashanty, Aurel, Azriel, Arsy, dan Arsya ini akhirnya dibocorkan.
Mulai dari kitchen sampai lantai atas didesain ciamik. Bahkan ada kamar karyawannya juga loh di gedung yang bakal dijadikan pabrik Anang Ashanty.
Ashanty rupanya terjun langsung untuk mengarahkan pembangunan pabriknya. Ashanty dan Anang Hermansyah rupanya membeli sebuah gedung bekas dengan halaman yang masih luas. Tanah tersebut nantinya juga akan dibangun ruangan agar tidak ada yang mubazir tak terpakai. Pabrik juga akan dilengkapi fasilitas lapangan futsal loh! Simak yuk.
1. Central Kitchen
Baca Juga:Ashanty Umumkan Mantan Rekan Kerjanya di Bisnis Kosmetik Resmi Jadi Tersangka

Ashanty dan Anang Hermansyah rupanya membangun pabrik untuk menjadi dapur utama atau central kitchen bisnis kue Lumiere. Bisnis keluarga Ashanty dan Anang tersebut berhasil bertahan di saat kue-kue kekinian artis sudah tutup.
Bisnis Ashanty semakin berkembang sehingga dibangun dapur utama super besar agar bisa mengirimkan kue ke kota-kota lain. Permintaan kue Lumiere rupanya cukup tinggi, bahkan ada beberapa perusahaan menggaet Lumiere untuk katering.
2. Pabrik Sekaligus Toko

Calon pabrik Ashanty dan Anang Hermansyah memiliki halaman cukup luas dengan rumput. Namun rumput nantinya akan dihilangkan dan diganti beton. Ashanty berpesan untuk melengkapi dapur Lumiere dengan jendela besar. Sehingga tak hanya sebagai dapur utama, orang-orang juga bisa memesan secara langsung di pabrik.
3. Kamar Karyawan
Baca Juga:Keluhkan Beratnya Kehamilan, Aurel Hermansyah Nangis di Pelukan Ashanty dan Krisdayanti

Ashanty rupanya akan menyediakan kamar untuk karyawannya menginap. Ia meminta disediakan lebih dari 4 kamar untuk laki-laki dan perempuan. Kamar tersebut untuk berjaga-jaga apabila ada lembur karena rencana pembukaan outlet yang lebih banyak lagi di masa mendatang.
- 1
- 2