Heboh Ustaz Abdul Somad ke Masjid Naik Mobil Mewah Harga Rp2 Miliar, Denny Siregar: Sekolah Tinggi Kesia-siaan Belaka

Dari kisah nyata ini, akhirnya kita sadar bahwa sekolah tinggi-tinggi adalah kesia-siaan belaka, kata Denny Siregar.

Hairul Alwan
Kamis, 27 Januari 2022 | 20:15 WIB
Heboh Ustaz Abdul Somad ke Masjid Naik Mobil Mewah Harga Rp2 Miliar, Denny Siregar: Sekolah Tinggi Kesia-siaan Belaka
Ustaz Abdul Somad naik mobil sport Ford Mustang. (Youtube/hai guys official)

SuaraBanten.id - Ustaz Abdul Somad alias UAS ke masjid naik mobil mewah harga Rp2 miliar belakangan menjadi sorotan publik.

Salah satu yang ikut menyoroti UAS naik mobil mewah yakni Pegiat Media Sosial DEnny Siregar.

Kata Denny Siregar, kisah UAS membuat sadar sekolah tinggi hanyalah kesia-siaan belaka. Host Cokro TV dan 2045 TV ini menganggap lebih baik penceramah seperti UAS.

Denny Siregar Sindir Demokrat [Tangkapan layar Youtube]
Denny Siregar Sindir Demokrat [Tangkapan layar Youtube]

“Dari kisah nyata ini, akhirnya kita sadar bahwa sekolah tinggi-tinggi adalah kesia-siaan belaka,” kata Denny Siregar melalui akun Twitter Kamis (27/1/2022).

Baca Juga:Dua Penjudi Dihukum Cambuk di Halaman Masjid Agung Kota Sigli

“Mending jadi penceramah agama,” sambungnya.

Denny Siregar membagikan pernyataannya sambil membagikan berita berjudul “Heboh, UAS subuhan ke masjid naik mobil Ford Mustang Rp2 miliar”.

Diketahui, baru-baru ini UAS menghadiri kegiatan subuh akbar di Masjid Muhahidin, Pontianak, Kalimantan Barat. Kehadiran UAS pun menjadi perhatian warganet karena sang Penceramah datang dengan mobil mewah yang harganya tembus miliar rupiah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini