5. Ngobrol di Jalan Tol
![Momen Doddy Sudrajat Tabur Bunga di Tol [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/original/2021/12/12/89463-momen-doddy-sudrajat-tabur-bunga-di-tol-3.jpg)
Waktu menunjukkan pukul 16:41 WIB saat Doddy Sudrajat bersama rombongan berada di jalan tol Jombang, Jawa Timur. Selain keranjang bunga, Doddy juga terlihat membawa buket mawar yang sepertinya akan diletakkan di lokasi kecelakaan. Doddy bersama yang lain terlihat membicarakan hal serius, tergambar dari sorot mata mereka dalam potret unggahan Irma Rachim.
6. Tangis Doddy Sudrajat
![Momen Doddy Sudrajat Tabur Bunga di Tol [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/original/2021/12/12/34603-momen-doddy-sudrajat-tabur-bunga-di-tol-6.jpg)
Setelah menyambangi lokasi kecelakaan, Doddy Sudrajat diceritakan tak berhenti menangis. Momen tersebut juga direkam Irma Rachim dan dibagikan melalui Instagram. Tampak Doddy Sudrajat menangis dan sesekali mengusap air matanya ketika sedang mengendarai mobil. Irma mengaku tak kuasa melihat Doddy terus menahan tangis setelah melihat lokasi kecelakaan Vanessa Angel.
Baca Juga:Ayah Vanessa Angel, Doddy Sudrajat Banjir Kritik Gegara Tabur Bunga di Lokasi Kecelakaan
7. Tujuan Keluarga Vanessa Angel ke Jombang
![Momen Doddy Sudrajat Tabur Bunga di Tol [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/original/2021/12/12/83128-momen-doddy-sudrajat-tabur-bunga-di-tol-7.jpg)
Keluarga Vanessa Angel rupanya berkunjung ke Jombang, Jawa Timur untuk melihat mobil mendiang yang keadaannya ringsek parah pasca kecelakaan. Momen Doddy Sudrajat berhenti di jalan tol diduga untuk tabur bunga sontak menuai kecaman dari publik. Irma Rachim kemudian menjelaskan apabila acara 'tabur bunga' di lokasi kecelakaan telah mendapat izin dan pendampingan dari pihak jasa marga.
Cara keluarga Vanessa Angel memperingati 40 hari kepergian mendiang belakangan memang terus menuai pro kontra. Bagaimana pendapatmu?