Waspada Dampak La Nina, Ratusan TNI di Lebak Disiagakan

Komandan Kodim 0603/Lebak Letkol Nur Wahyudi mengatakan, sebanyak 300 personel TNI di Kabupaten Lebak

Hairul Alwan
Rabu, 03 November 2021 | 22:24 WIB
Waspada Dampak La Nina, Ratusan TNI di Lebak Disiagakan
Warga melihat kondisi jembatan yang ambles di Cijoro, Lebak, Banten, Jumat (29/10/2021). [Antara]

SuaraBanten.id - Upaya kewaspadaan dampak La Nina mulai dilakukan di berbagai daerah. Tak hanya pemerintah, bahkan TNI pun ikut turun tangan mengantisipasi kemungkinan bencana di Kabupaten Lebak.

 Provinsi Banten siaga menghadapi dampak fenomena La Nina yang ditandai peningkatan curah hujan disertai angin kencang dan petir.

"Semua personel itu siap siaga untuk melakukan evakuasi jika terjadi bencana alam," kata di Lebak, Rabu.

Nur Wahyudi mengungkapkan, Kabupaten Lebak langganan banjir dan longsor karena kondisi alam perbukitan, pegunungan, dan aliran sungai.

Baca Juga:Antisipasi Gelombang Ketiga Covid-19, Pemkab Lebak Genjot Vaksinasi

Menyusul fenomena La Nina curah hujan di daerah setempat terjadi peningkatan yang dapat menimbulkan banjir dan longsor.

"Kami menjalin koordinasi bersama-sama dengan BPBD Lebak untuk mengantisipasi bencana alam itu agar tidak menimbulkan korban jiwa," katanya.

Ia juga mengaku telah menginstruksikan semua anggota TNI yang bertugas di koramil untuk waspada menghadapi dampak La Nina. Anggota juga siap mengoperasikan perahu milik BPBD setempat dalam evakuasi warga jika terjebak banjir.

Selain itu, TNI menyalurkan beras untuk korban bencana alam.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah ( BPBD) Kabupaten Lebak Febby Rizky Pratama mengatakan pihaknya memetakan 14 kecamatan yang masuk kategori rawan banjir dan 16 kecamatan rawan longsor.

Baca Juga:Waspada Banjir dan Longsor Lebak! BPBD Wanti-wanti Warga Siap Siaga

Kebanyakan daerah rawan longsor di kaki Gunung Halimun Salak, di antaranya Kecamatan Lebak Gedong, Sobang, Cibeber, Cilograng, Bayah, Muncang, Panggarangan, Cigemblong, Sobang, Cipanas, Bojongmanik, Cirinten, Cihara, dan Muncang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini