SuaraBanten.id - Baru-baru ini pria yang mengaku sebagai Raja Kerajaan Angling Darma beranama Iskandar Jamaludin Firdos viral di media sosial.
Pria yang disebut Raja Iskandar Jamaludin Firdos merupakan warga Kampung Salanghari, Desa Pandat, Kecamatan Mandalawani, Pandeglang.
Pria yang juga seringkali dipanggil Baginda Iskandar Jamaludin Firdos ini dikenal lantaran kedermawanannya kepada warga sekitar. Ia seringkali memberi santunan kepada anak yatim hingga membangunkan puluhan rumah warga masikin di Pandeglang.
Kali ini, SuaraBanten.id merangkum fakta terkait Iskandar Jamaludin Firdosa. Langsung saja yuk kita simak 4 fakta Raja Iskandar Jamaludin Firdos.
Baca Juga:Beristri 4 dan Membangun Puluhan Rumah Warga Miskin, Ini Sosok Iskandar Jamaludin Firdos
1. Klaim Keturunan Sultan Hasanuddin
Pria yang mengklaim dirinya Raja Iskandar Jamaludin Firdos yang merupakan raja dari Kerajaan Angling Darma itu mengklaim dirinya merupakan keturunan dari Kesultanan Banten.
Ia mengaku merupakan keturunan dari salah satu Raja di kesultanan Banten yakni Sultan Hasanuddin. Hal tersebut diungkapkan salah satu pengikutnya yakni Aki Jamil yang beberapa waktu terakhir ditemui BantenHits.com-Jaringan SuaraBanten.id.
Sementara, makna dari kata Angling Darma yang digunakan oleh Baginda untuk kerajaannya adalah membaktikan diri pada sang pencipta dan pada sesama.
“Jadi Angling Darma itu anging mendarama dan membakti jadi bukan hanya Baginda saja kita juga harus mendarma sama yang maha kuasa, membakti sama yang maha kuasa dan yang diciptakan juga,” ungkap salah satu pengiktnya Aki Jamil
Baca Juga:Viral Raja Iskandar Jamaluddin Firdos di Pandeglang, Ngaku Keturunan Sultan Banten
2. Bangun Puluhan Rumah Warga Miskin
- 1
- 2