Viral Penghulu Tolak Nikahkan Pengantin Belum Swab, Pengantin Diarak ke Puskesmas

Penghulu tolak nikahkan pengantin belum swab hingga pengantin diarak ke Puskesmas menjadi perbincangan publik sejak video itu diunggah oleh akun @yu**_****1.

Hairul Alwan
Senin, 26 Juli 2021 | 15:05 WIB
Viral Penghulu Tolak Nikahkan Pengantin Belum Swab, Pengantin Diarak ke Puskesmas
Pengantin diarak swab ke Puskesmas. [Tiktok]

Mereka tampak berada di sebuah Puskesmas untuk melakukan tes swab.

Selain itu, terdapat mempelai pria yang juga masih mengenakan peci dan baju pengantin berwarna putih.

Keduanya diarahkan untuk menuju ke sebuah ruangan untuk melakukan tes swab.

Dituliskan dalam video tersebut, kedua mempelai tersebut hendak melakukan prosesi akad nikah.

Baca Juga:Warga Thailand Rela Antre Semalaman untuk Swab Test Covid-19 Gratis

Akan tetapi, penghulu tidak mau melanjutkan acara karena kedua mempelai tidak memiliki surat keterangan bebas covid-19.

"Jadi pasangan ini mau nikah hari ini tapi penghulu nggak mau mulai karena belum ada kartu swab dari dua mempelai dan saksi. Jadilah mereka diarak ke Puskesmas dulu buat swab," tulis akun tersebut, dikutip Suara.com.

Komentar Warganet

Video tersebut langsung mencuri perhatian warganet. Mereka ikut memberikan komentarnya.

"Penghulunya tegas, karena semua ini demi kesehatan semua orang. Itu ada yang teriak takbir buat apa, kan cuma disuruh swab karena masih pandemi," balas warganet.

Baca Juga:Waduh! Jika Sedang Flu, Polisi Ini Sarankan Jangan Lakukan Swab Test, Benarkah?

"Sebenarnya jangan mempersulit orang menikah, daripada membiarkan orang berzina, udah banyak yang gagal nikah karena wabah ini, kasihan banget," timpal warganet.

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini