SuaraBanten.id - Jalan Tol Jakarta-Tangerang di Simpang Susun (SS) Bitung banjir. Saat ini, Simpang Susun Bitung masih dilakukan penutupan total di off ramp.
Sehingga kendaraan keluar tol dialihkan ke gerbang tol Cikupa. Hal itu disampaikan PT Jasa Marga (Persero) Tbk.
"Kendaraan dialihkan untuk dikeluarkan melalui GT Cikupa," ujar Corporate Communication Jasa Marga Dwimawan Heru dalan keterangannya, Minggu (21/2/2021).
Menurut Heru, saat ini tengah dilakukan penanganan dengan pompa kapasitas 500 liter per detik.
Baca Juga:Kondisi Terkini Banjir DKI, Jalan Tol Jakarta-Tangerang Masih Tergenang
Namun permukaan air belum signifikan karena curah hujan di lokasi cukup tinggi dan limpasan air dari luar Right Of Way (ROW) jalan tol masih membebani sistem drainase dari SS Bitung.
Sementara, situasi terkini dari Jalan Tol Jakarta-Cikampek Km 19 arah Jakarta kembali normal dan genangan di lokasi tersebut telah surut.
Sejumlah penanganan dilakukan oleh Jasa Marga sejak Sabtu (20/01) dengan penempatan petugas pengaturan lalu lintas di lokasi, penutupan sementara rest area Km 19 arah Cikampek, pembuatan tanggul sementara, memfungsikan 5 unit pompa termasuk pompa Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS).
"Selain itu, juga dilakukan penambahan saluran samping untuk mengalirkan luapan air Kali Jambe Bekasi, pemasangan sandbag hingga pembersihan sampah banjir di Kali Jambe Bekasi," pungkas Heru.
Baca Juga:Pembayaran e-Toll di Tol Jakarta - Tangerang Mulai 15 September