Bandung Jadi Lokasi Peristirahatan Terakhir Mantan Suami Nita Thalia

Nurdin Rudythia, mantan suami pedangdut Nita Thalia akan dimakamkan dengan protap COVID-19.

RR Ukirsari Manggalani | Rena Pangesti
Sabtu, 16 Januari 2021 | 09:27 WIB
Bandung Jadi Lokasi Peristirahatan Terakhir Mantan Suami Nita Thalia
Unggahan penyanyi Nita Thalia saat mantan suaminya wafat [Instagram: nitatalia.real].

SuaraBanten.id - Berita mantan suami Nita Thalia meninggal menorehkan duka, tak terkecuali bagi pedangdut yang telah menikah untuk 20 tahun itu. Nurdin Rudythia mengembuskan napas terakhir di di RS Mitra Kemayoran, Jakarta Utara tadi malam (15/1/2021).

Kekinian, jenazah telah diberangkatkan ke Bandung untuk dimakamkan. Memang telah menjadi niat untuk memakamkan jenazah Nurdin Rudythia di kawasan tempat tinggal sang istri, Atin.

"Beliau akan dikebumikan di Bandung, di kediaman Teh Atin," kata pengacara Dedj J Syamsudin kepada Suara.com, Sabtu (16/1/2021).

Namun tidak dikuburkan secara biasa, Nurdin Rudythia akan dimakamkan sesuai prosedur pasien COVID-19.

Baca Juga:Nurdin Rudythia Meninggal, Nita Thalia Ungkapkan Duka Cita

Nurdin Rudythia, suami Nita Thalia (mengenakan kemeja biru) menggelar konfrensi pers terkait tuduhan istrinya soal menguasai harta, Senin (19/10/2020). [Rena Pangesti/Suara.com]
Nurdin Rudythia, suami Nita Thalia (mengenakan kemeja biru) menggelar konfrensi pers terkait tuduhan istrinya soal menguasai harta, Senin (19/10/2020). [Rena Pangesti/Suara.com]

"Secara protap (prosedur tetap) dari rumah sakit," imbuh Dedy J Syamsudin.

Sebab saat wafat, Nurdin Rudythia memiliki riwayat terinfeksi virus Corona.

"Komplikasi (penyakit) DBD, Covid-19 dan gagal ginjal," terang Dedy J Syamsudin.

Penyakit ini diawali demam berdarah yang dialami Nurdin Rudythia. Selanjutnya, ia melakukan tiga kali tes COVID-19.

"Dua pertama negatif, setelah itu dicek ketiga kali positif. Beliau langsung dirawat di ICU," terangnya.

Baca Juga:Resmi Cerai, Nita Thalia Sebut Mantan Suami Tak Lagi Nafkahi Anak

Meski telah mendapat perawatan intensif, kondisi lelaki yang pernah menikah dengan Nita Thalia selama 20 tahun itu drop.

"Ada masalah pada ginjal. Kemarin beliau harus cuci ginjal," terangnya.

Sehari setelah melakukan tindakan medis itu, Nurdin Rudythia mengembuskan napas terakhirnya. Total ia menjalani perawatan di rumah sakit hampir satu bulan.

"Jumat jam 11 malam beliau pergi meninggalkan kita selama-lamanya," pungkas pengacara Dedy J Syamsudin.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini