5 Artis Cantik Ini Ternyata Fans Liverpool, Salah Satunya Sophia Latjuba

Fans Liverpool cantik-cantik emang

Irwan Febri Rialdi
Sabtu, 27 Juni 2020 | 11:58 WIB
5 Artis Cantik Ini Ternyata Fans Liverpool, Salah Satunya Sophia Latjuba
Sophia Latjuba. (Foto: Panji Diksana)

SuaraBanten.id - Penggemar Liverpool di seluruh dunia tengah bersuka cita. Sebab, klub berjuluk The Reds tersebut berhasil menjadi kampiun Liga Inggris lagi setelah 30 tahun.

Kepastian Liverpool menjadi kampiun didapat setelah rival terdekatnya, Manchester City, tumbang 1-2 dari Chelsea dalam pertandingan lanjutan Liga Inggris, Jumat (26/6/2020) dini hari WIB.

Hasil tersebut membuat Manchester City dipastikan tidak bisa mengejar perolehan poin Liverpool, meski masih ada tujuh pertandingan sisa yang harus dijalani.

Berbicara mengenai Liverpool, di dunia hiburan Tanah Air, ada beberapa artis cantik yang diketahui sebagai penggemar berat klub tersebut. Siapa saja mereka? Berikut Suara.com merangkum.

Baca Juga:TC di Bekasi, Timnas Indonesia U-16 akan Rutin Jalani Tes COVID-19

1. Andini Numalarasi

Andini Nurmalasari. (Instagram/@diniandinii)
Andini Nurmalasari. (Instagram/@diniandinii)

Andini yang kerap nampang di layar kaca sebagai presenter olahraga ini diketahui sebagai penggemar Liverpool. Ia sempat menyatakan dukungannya saat Mohamed Salah dan kolega lolos ke final Liga Champions 2018/2019.

Terbaru, di Instagram pribadinya, Andini memberikan ucapan selamat untuk Liverpool yang akhirnya bisa menjuarai Liga Inggris setelah 30 tahun.

"Selamat pagi juara. Selamat Liverpool untuk trofi Liga Inggris ke-19 dan musim yang tak terlupakan ini. Secara pribadi, ini menjadi hadiah pernikahan untukku. Sangat bangga," tulis Andini.

2. Rahma Azhari

Baca Juga:Ketum PSSI: Gelar TC Timnas Indonesia di Luar Negeri Terlalu Berisiko

Aktris Rahma Azhari. [Suara.com/Yazir Farouk]
Aktris Rahma Azhari. [Suara.com/Yazir Farouk]

Artis cantik satu ini juga seorang penggila Liverpool. Rahma Azhari kerap menunggah potret di Instagram dengan mengenaan jersey Liverpool.

Adik kandung Ayu Azhari ini membagikan ucapan selamat serta video perayaan atas keberhasilan Liverpool menjuarai Liga Inggris 2019/2020 melalui story Intragram pribadi.

3. Jennifer Arnelita

Jennifer Arnelita dan keluarga. (Matamata.com).
Jennifer Arnelita dan keluarga. (Matamata.com).

Jennifer diketahui penggemar lama Liverpool. Ia pertama kali 'jatuh hati' kepada Steven Gerrard pada 2000-an yang akhirnya juga mengidolakan Liverpool.

Jennifer turut memberikan ucapan selamat untuk keberhasilan Liverpool menjadi juara dengan mengunggah video manajer Liverpool, Jurgen Klopp, di story Instagram pribadinya.

"Yes, i'm talking about my forever @liverpoolfc," tulis Jennifer.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak