Gas Tiga Kg Meledak, Empat Warga Lebak Alami Luka Bakar di Seluruh Tubuh

Menyadari ada tabung gas bocor, korban memasukkan tabung gas dengan posisi terbalik ke dalam bak mandi berisi air, ujarnya.

Agung Sandy Lesmana
Senin, 17 Juni 2019 | 13:44 WIB
Gas Tiga Kg Meledak, Empat Warga Lebak Alami Luka Bakar di Seluruh Tubuh
Satu dari empat korban terkena ledakan tabung gas tiga kg di Lebak, Banten. (Bantennews.co.id)

SuaraBanten.id - Tabung gas 3 berukuran tiga kilogram meledak di rumah milik Tamim warga Kampung Cireundeu Girang RT 001, RW 002, Desa Cireundeu, Kecamatan Cilograng, Kabupaten Lebak, Banten. Ledakan yang berasal dari tabung gas mengakibatkan sebanyak empat orang mengalami luka bakar.

Satu dari keempat warga yang mengalami luka-luka adalah Tamim, (27). Ia mengalami luka bakar di tangan, kaki, wajah dan hampir seluruh badan. Tiga korban lain adalah Uum (40), Riyandi (17) dan Yoyoh (60).

Saat ini keempat korban yang mengalami luka bakar serius sudah mendapatkan perawatan di rumah sakit terdekat.

Ledakan ini sempat membuat henoh warga setempat. Saat kejadian, warga sekitar mendengar suara ledakan yang cukup kuat dan menimbulkan kobaran api.

Baca Juga:Tabung Gas 3 Kg Meledak di Warung Bakso, 20 Orang Luka-Luka

Melihat kobaran api, warga membantu memadamkannya dengan alat seadanya dan merujuk korban ke rumah sakit terdekat.

Ketua RW Kampung Cireundeu Girang, Wawan Suwanda menjelaskan sebelum ledakan, korban dan keluarganya sudah mengetahui adanya tabung gas 3 kg bocor, lantaran bau gas sudah memenuhi bagian dapur rumah korban.

“Menyadari ada tabung gas bocor, korban memasukkan tabung gas dengan posisi terbalik ke dalam bak mandi berisi air,” ujarnya.

Tidak disangka, sekitar 1 menit kemudian, tabung gas dimasukkan ke dalam bak mandi berisi air tersebut tiba-tiba meledak. Diduga ledakan itu disebabkan karena api yang menyala di tungku dapur yang kemudian menyambar sisa uap gas yang sudah memenuhi ruang dapur.

“Untuk korban sudah menjalani perawatan di Puskesmas. Untuk para korban rata-rata menderita luka bakar serius, satu orang dirujuk ke rumah sakit,” terangnya

Baca Juga:Ada Korban Kerusuhan 22 Mei, Ferdinand: Presiden Lebih Peduli Tabung Gas

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini