SuaraBanten.id - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk menggelar BRILiaN Fest Ramadhan 1446 H sebagai bagian dari program apresiasi perusahaan kepada Pekerja BRI atau Insan BRILiaN serta nasabah BRI. Kegiatan ini berlangsung pada 17–21 Maret 2025 di BRILiaN Sport Hall, Jakarta, mulai pukul 10.00 hingga 17.00 WIB.
BRILiaN Fest Ramadhan 1446 H yang diselenggarakan oleh Koperasi Swakarya (Koperasi Pekerja BRI) bersama Ikatan Wanita BRI (IWABRI). Tidak hanya menjadi sarana untuk memenuhi kebutuhan Ramadan dan Idulfitri, tetapi kegiatan juga diharapkan mempererat kebersamaan serta semangat solidaritas di lingkungan BRI melalui beragam program dan penawaran yang telah disiapkan.
Sebanyak 82 tenant berpartisipasi dalam kegiatan ini, menawarkan beragam produk unggulan dari berbagai sektor mulai dari kebutuhan rumah tangga, fesyen, hingga kuliner. Beberapa tenant ternama yang turut ambil bagian di antaranya Gallery 24 Pegadaian, Electronic City, Seibu, Indofood, Watsons, Roti Kebanggaan Gading Serpong, dan Old Chang Kee.
Sementara beberapa nasabah UMKM binaan BRI juga ikut serta seperti Mochi Mochio, Blankenheim, Rollie Bakery & Cookies yang merupakan alumni BRI UMKM EXPO(RT) 2025. Keikutsertaan berbagai merek dan produk pilihan ini diharapkan mampu memenuhi berbagai kebutuhan Insan BRILiaN menjelang Hari Raya.
Terkait dengan hal tersebut, Corporate Secretary BRI Agustya Hendy Bernadi mengungkapkan bahwa BRILiaN Fest Ramadhan 1446 H merupakan bentuk nyata komitmen perusahaan dalam memberikan apresiasi kepada Insan BRILiaN dan nasabah setia BRI.
“Sebagai bentuk apresiasi kepada nasabah, BRILiaN Fest Ramadhan 1446 H menghadirkan total 82 tenant yang seluruhnya merupakan nasabah BRI dengan berbagai ragam produk. Sementara bagi Insan BRILiaN, kami juga menyiapkan 2.000 paket sembako murah serta program lelang barang elektronik dan logam mulia sepanjang acara berlangsung,” ujarnya.
Selain program lelang dan sembako murah, BRILiaN Fest Ramadhan 1446 H juga menghadirkan promo spesial berupa cashback hingga Rp200 ribu untuk transaksi menggunakan super apps BRImo, serta program lucky dip dengan nilai hingga Rp200 ribu bagi transaksi menggunakan Kartu Debit dan Kredit BRI. Terakhir acara BRILiaN Fest Ramadhan 1446 H ini akan ditutup dengan santunan anak yatim. Program ini merupakan sinergi antara BRI, Yayasan Baitul Maal BRILiaN (YBM BRILiaN), serta IWABRI.***
Berita Terkait
-
Omzet SWR Capai Belasan Juta Rupiah, Kini Bidik Pasar Global
-
Nekat Buka di Bulan Ramadhan, Biliard di Tigaraksa Tangerang Disegel
-
Jadwal Imsakiyah Ramadhan 2025, Full 8 Kota Kabupaten di Banten
-
Jadwal Buka Puasa Ramadhan 2025, Full 8 Kota Kabupaten di Banten
-
Harga Cabai Rawit Merah Melonjak, Disperindag Banten Telusuri Penyebabnya
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
Terkini
-
Piring Nasi Terancam! Ratusan Hektare Sawah di Lebak Terancam Puso, Petani Hanya Bisa Pasrah
-
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 23: Bedah Peta Kekayaan Harta Karun Tambang Indonesia
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 5 Halaman 112: Bedah Tuntas Singkatan dan Akronim
-
Pengeroyok Staf KLH dan Wartawan di Serang Divonis 7 Bulan Penjara, Lebih Ringan dari Tuntutan Jaksa
-
Konsumsi Susu RI Rendah, Media Diminta Berperan Lewat Anugerah Jurnalistik 2026