SuaraBanten.id - Penampilan memukau Ratu Dangdut, Elvy Sukaesih menutup kemeriahan acara Jazz Gunung Burangrang yang diselenggarakan oleh Jazz Gunung Indonesia (JGI) di Dusun Bambu, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Sabtu (19/10/2024).
Pada Jazz Gunung Burangrang penyanyi senior ini berkolaborasi dengan Bandung Jazz Orchestra, menyuguhkan aransemen musik dangdut dan Jazz.
Lagu-lagu andalan yang dibawa oleh Elvy Sukaesih seperti Gula-gula hingga Pecah Seribu dengan aransemen dangdut jazz berhasil menghibur Jama’ah Al-Jazziyah (panggilan untuk penonton Jazz Gunung Indonesia) dan menghangatkan dinginnya suasana Gunung Burangrang.
Selain itu, lagu yang dibawakan Elvy Sukaesih membuat penonton yang hadir, tua maupun muda ikut bernyanyi dan tak sedikit yang berjoget menikmati alunan musik perpaduan dangdut dan jazz.
Elvy Sukaesih merasa senang, lantaran musik dangdut saat ini mengalami perkembangan yang luar biasa dan busa dinikmati berbagai kalangan.
"Alhamdulillah saya sangat senang bisa tampil di sini di Jazz Gunung," kata Elvy Sukaesih disela-sela penampilannya.
Selain Elvy Sukaesih dan Bandung Jazz Orchestra, Jazz Gunung Burangrang menampilkan musisi lintas generasi, dari legenda hidup hingga anak muda seperti Vina Panduwinata & F • I • [e] • R • Y, Danilla, Dul Jaelani Dewa 19 Experience, Tohpati Ethnomission.
Pada festival kali ini musisi tersebut tampil di tiga panggung berbeda dalam satu lokasi, selain itu ada juga panggung silent concert. Jumlah panggung ini menjadi salah satu yang membedakan Jazz Gunung Burangrang dengan sebelumnya di Bromo, Slamet dan Ijen.
Penampilan mereka juga mampu menghibur Jama’ah Al-Jazziyah yang sudah datang sejak sore hari. Selain menikmati musik mereka juga dapat menikmati berbagai fasilitas Dusun Bambu mulai dari wahana permainan di kids zone, restaurant dan beragam sajian kuliner.
Baca Juga: Ketua PSSI: Musim BRI Liga 1 2024/2025 Diharapkan Makin Mengangkat Sepakbola Indonesia
Sementara itu, BRImo sebagai salah satu mobile banking partner Jazz Gunung Series akan terus berkolaborasi di setiap event musik Indonesia, terutama Jazz. Sebelumnya, pada event Jazz Gunung di Bromo dan Ijen BRImo juga memberikan dukungan.
Nggak ketinggalan, BRImo juga memberikan beragam promo dan program menarik yang bisa penonton manfaatkan untuk meningkatkan pengalaman bertransaksi sehari-hari. Apa saja ya itu?
1. Program Buka Tabungan dan Aktivasi BRImo mendapatkan saldo BRImo senilai Rp 100.000.
2. Program Top Up Dana, reward dalam bentuk lucky draw dengan hadiah utama berupa logam mulia.
3. Program Promo Pembelian Tiket sebesar 30% dengan maksimal Rp 200.000 melalui website jazzgunung.com maupun offline, untuk pembelian tiket mengunakan BRImo dan Kartu Debit BRI.
Kontributor: Rahman
Berita Terkait
-
Jazz Gunung Burangrang Tampilkan Musisi Lintas Generasi, dari Legenda Hidup hingga Anak Muda
-
Bank Representative Saudi Arabia Tampilkan Produk Lima UMKM Binaan Alumni Brilianpreneur
-
Direktur HC BRI Raih Indonesia Distinguished Human Capital Leader Awards 2024
-
BRI Raih 3 Penghargaan Bergengsi dalam Top BUMN Awards 2024
-
Sejak 2022, Program BRINita Telah Menjalankan 49 Kali Pelatihan bagi Penerima Manfaat
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
Terkini
-
Polisi Buru Motif SA Tega Habisi Nyawa Danu dan Bungkus Mayatnya dengan Plastik di Cikupa
-
Jenazah di Bawah Tol Cikupa Dibunuh Orang Terdekat, Motif Sadis Pelaku Terbongkar
-
Jakarta-Tanjung Lesung Cuma 2 Jam! Tol Serang-Panimbang Seksi 2 Siap Beroperasi Oktober 2026
-
KLH Izinkan Tiga PSEL Berdiri Sendiri di Tangerang Raya, Ada Syarat Ketat Ini!
-
Kacau! Bawaslu Serang Temukan Data 'Hantu' dan 'Zombie': Ada Pemilih Meninggal Terdaftar Baru