SuaraBanten.id - Kabar dugaan penggelapan dana Bantuan Langsung Tunai atau BLT Dana Desa Miskin Ekstrim yang diduga dilakukan Penjabat atau Pj Kades Ciruji, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Lebak belakangan sempat menjadi perbincangan publik.
Buntut ramainya kabar tersebut, Kades Ciruji, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Lebak Lilis Hendayati mundur dari jabatanya.
Dikutip dari Bantennews (Jaringan SuaraBanten.id), berdasarakan surat yang diterima terhitung sejak Kamis (4/7/2024) Pj Kades Ciruji mengundurkan diri dari jabatannya.
Alasan Pj Kades Ciruji mengundurkan diri lantaran ingin fokus dalam pekerjaan utama sebagai ASN (Aparatur Sipil Negara), dengan Jabatan Kasi Ekbangsos di Kantor Kecamatan Banjarsari.
Camat Banjarsari Mahfud Rosyid mengatakan, jika pihak Kecamatan telah menerima surat pengunduran diri Pj Kepala Desa Ciruji tersebut.
"Kita sudah mengetahui pengunduran diri Pj Kepala Desa Ciruji, dan saya juga sudah berkoordinasi dengan pihak Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Lebak perihal pengunduran diri tersebut," kata Mahfud Rosyid saat dihubungi, Jumat (5/7/2024).
Saat ini jabatan Kepala Desa Ciruji kosong untuk sementara, dan pihak kecamatan tengah mengkaji untuk pengganti Pj Kepala Desa yang mundur.
"Terkait penggantian, pihaknya belum menentukan siapa yang bisa menggantikan Pj Kepala Desa Ciruji. Karena jabatan untuk Pj haruslah berstatus ASN," ungkapnya.
Sementara itu, Lilis Hendayani membenarkan, pengunduran dirinya dari Pj Kepala Desa Ciruji.
Baca Juga: Motor dan Becak di Lebak Tertimpa Pohon Tumbang Buntut Cuaca Ekstrem
"Benar, saya mengundurkan diri dari Pj Kepala Desa Ciruji agar bisa lebih fokus di Kasi Ekbangsos Kecamatan Banjarsari dalam membina 20 desa yang berada di Kecamatan Banjarsari," kata Lilis.
Berita Terkait
-
Motor dan Becak di Lebak Tertimpa Pohon Tumbang Buntut Cuaca Ekstrem
-
Cuaca Buruk, Pohon di Sekitar Alun-alun Multatuli Tumbang
-
Diguyur Hujan Deras, Kantor Bupati Lebak Terendam Banjir
-
Perampok di Lebak Satroni Warung Madura, Pelaku Gondol Puluhan Rokok dan Uang Jutaan Rupiah
-
Golkar Lebak Resmi Usung Hasbi Jayabaya dan Hari Setiono
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Waspada Virus Nipah! Bandara Soetta Perketat Pengawasan Penumpang Internasional Malam Ini
-
Biar Gak Telat Masuk Kantor, Ini Jadwal Keberangkatan Pertama dan Terakhir KRL Rangkasbitung
-
Niat Bela Teman dari Aksi Bullying, Pelajar SMK di Anyer Tewas Ditusuk Saat Tolak Permintaan Maaf
-
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 36: Bedah Tuntas Peran Lembaga Sosial
-
Dompet Nggak Boncos! 4 Rekomendasi Mobil Bekas untuk Keluarga Milenial yang Wajib Dilirik