SuaraBanten.id - Seorang Anak Baru Gede (ABG) bernama Niana Dewi (15) asal Kampung Saluyu, Desa Mekarsari, Kecamatan Bojong, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten dikabarkan meninggalkan rumahnya sejak Jumat (28/6/2024) kemarin dan belum kembali hingga hari ini.
Berdasarkan laporan orang hilang yang masuk ke Polsek Bojong, pihak keluarga sudah membuat laporan orang hilang pada Sabtu (29/6/2024) kemarin. Di dalam laporan itu, pihak keluarga meminta bantuan agar segera menghubungi mereka jika menemukan anak tersebut.
Sebelum meninggalkan rumahnya, ABG tersebut terakhir menggunakan baju berwarna krem dan celana jeans krem serta kerudung berwarna hitam. Sedangkan ciri fisiknya memiliki tinggi sekitar 150 centimeter, warna kulit sawo matang, rambut panjang lurus dan bermata bulat.
Saat dikonfirmasi, Kanit Polsek Bojong, Bripka Rifky membenarkan perihal informasi orang hilang yang masuk ke Polsek Bojong. Kata dia, saat ini pihaknya bersama keluarga masih mencari keberadaan ABG tersebut.
Baca Juga: Bukan Cuma Kadisdukcapil dan Sekmat Menes, Sekdes dan Pengurus PPS Diduga Dukung Dewi-Iing
Sebelum meninggalkan rumah, ABG yang masih duduk di Sekolah Menengah Pertama (SMP) ini tidak memberitahu keluarga tujuannya kepergiannya sehingga keluarga juga menemui jalan buntu.
Namun kata Rifky, berdasarkan keterangan dari sepupunya diduga korban pergi bersama seorang laki-laki yang dikenalnya melalui Media Sosial Facebook.
“Kata pihak keluarga ga bilang apa-apa, tapi semalam saya main ke daerah situ ketemu sama saudaranya (sepupunya) sempat menanyakan perihal apakah korban sudah pulang ke rumah tapi kata saudaranya belum pulang, kata saudaranya anak ini punya kenalan di Facebook sama orang Kalimantan,” jelas Rifky saat dihubungi melalui sambungan telepon, Senin (1/7/2024).
Ia menegaskan, saat ini Polsek Bojong sudah membuat pengumuman orang hilang dan menyebarkan foto serta nomor keluarga yang bisa dihubungi agar pencarian korban bisa segera membuahkan hasil.
“Dia itu ga bilang apa-apa sebelum berangkat, mungkin kalau dia bilang ke keluarganya pasti dicari tapi ini ga bilang. Kami sudah menyebarkan foto korban dan meminta bantuan masyarakat supaya segera menghubungi pihak keluarga atau Polsek Bojong apabila mengetahui keberadaan korban,” ungkapnya.
Baca Juga: Panwascam Panggil Kadisdukcapil dan Sekmat Menes, Terkait Dugaan Dukungan ke Paslon Dewi-Iing
Berita Terkait
-
Predator Seks Inggris Sebut Gadis Remaja Adalah 'Daging Segar' di Persidangan
-
Tragis! Gadis Belia di Pulo Gadung Jaktim Diperkosa Ayah Tiri Sejak Kelas 3 SD, Begini Modusnya
-
Ngeri! Ngamuk Gegara Tak Dibelikan Skincare, Gadis Belia di Pemalang Ancam Tusuk Ibunya Pakai Pisau
-
Pengakuan Sadis, Pria Bunuh Gadis Setelah Lempar Koin: Jika Hasilnya Ekor Mungkin Dia Masih Hidup
-
Adik Ipar Bupati dan Adik Cagub Banten Dituding Curang di Pilkada Pandeglang, Muncul Istilah DPT Tegak Lurus
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
Terkini
-
Bos Pelaku Manipulasi Takaran MinyaKita Ditangkap di Karawang
-
Wali Kota Cilegon Bakal Panggil Manajemen PT PDSU, Klarifikasi Kemungkinan PHK Karyawan
-
Terancam PHK Gegera Efisiensi, Puluhan Karyawan PT PDSU Ngadu ke Wali Kota Cilegon
-
Modus Manipulasi Takaran Minyakita di Tangerang, Jual Minyak Pakai Merek Lain
-
PSU Sedot Dana Penanganan Bencana, Bupati Serang Berharap Bantuan BNPB