SuaraBanten.id - Penjabat Gubernur Banten Al Muktabar memastikan bahwa Pemilu 2024 berjalan dengan lancar dan aman, lantaran hal itu disebabkan adanya topangan stabilitas daerah.
Tak hanya itu saja, Al Muktabar mengklaim bahwa perjalanan mudik lebaran 2024 di Banten terlaksana dengan aman dan lancar.
"Alhamdulillah Pemilu 2024 di Banten berjalan dengan lancar dan baik, begitu juga arus mudik dan balik Lebaran tahun ini tidak ada kecelakaan yang krusial atau zero accident,” kata Al Muktabar di hadapan warga Muhammadiyah pada acara Halal bi Halal Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Provinsi Banten, Minggu (28/4/2024).
Menurutnya, Provinsi Banten merupakan etalase Pulau Jawa dalam lalu lintas menuju dan ke Pulau Sumatera.
"Berjuta-juta orang kita layani dengan baik saat melakukan mudik dan arus balik,” kata Al Muktabar.
Baca Juga: Kasus DBD di Lebak Melonjak Nyaris 2 Kali Lipat, El Nino dan Minimnya Kesadaran Jadi Faktor Utama
Ia mengatakan Provinsi Banten berdiri dengan cita-cita untuk mempercepat kesejahteraan masyarakat. Pemprov Banten bersama delapan kabupaten dan kota, terus melaksanakan pembangunan dalam mencapai cita-cita berdirinya provinsi ini.
"Ini membutuhkan dukungan dan partisipasi semua elemen masyarakat Banten termasuk di dalamnya Muhammadiyah," katanya.
Ia mengatakan antara wilayah Utara dan Selatan Provinsi Banten dengan basis perekonomian yang berbeda dan saling mendukung. Wilayah Selatan Provinsi Banten berbasis agro atau pertanian dan sumber daya alam. Provinsi Banten merupakan delapan besar nasional produsen beras.
Sementara untuk wilayah Utara tumbuh dengan perekonomian berbasis industri. Di wilayah utara juga didorong sebagai kawasan ekonomi dan keuangan syariah.
Menurut Al Muktabar, Halal bi halal merupakan momen bersilaturahmi untuk saling memaafkan. Dalam ikhtiar untuk satu kesatuan pemikiran dan kemaslahatan umat.
Baca Juga: Hujan Deras Picu Banjir di Serang, Tiga Desa Terendam, Akses Jalan Terhambat
"Islam yang rahmatan lil alamin,” katanya.
Berita Terkait
-
Rekor Mudik Lebaran 2025! KAI Angkut 2,2 Juta Penumpang, Stasiun Ini Paling Ramai
-
5 Jurus Ampuh Cegah Stres Saat Perjalanan Arus Balik Mudik Lebaran 2025
-
Mudik Hemat! Damri Bagi-Bagi Diskon 20 Persen untuk Arus Balik Lebaran 2025
-
Diskon Tarif Tol Trans Jawa Bikin Kantong Lebih Lega di Arus Balik 2025
-
Jalur Fungsional Japek II Selatan, Terobosan Cerdas Urai Kemacetan Arus Balik Lebaran 2025
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi di Libur Lebaran Jadi Rp1.836.000/Gram
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Terupdate April 2025, Mulai Rp 2 Jutaan
Terkini
-
Libur Lebaran, Pantai Anyer Serang Dipadati Pengunjung
-
Jalur Wisata Pantai Anyer Padat, Polres Cilegon Berlakukan Delay System
-
Antisipasi Kepadatan Libur Lebaran, Jalur Wisata Menuju Pantai Anyer Diterapkan One Way
-
BRI Imbau: Waspada Modus Penipuan Siber Selama Lebaran 2025
-
Sinergi BRI dan Komunitas Lokal dalam Restorasi Ekosistem Laut Gili Matra