SuaraBanten.id - TPS 13 Kampung Pasir Cau, Kelurahan Pandeglang, Kecamatan Pandeglang, Kabupaten Pandeglang terpaksa melakukan Pemungutan Suara Ulang atau PSU, Sabtu (24/2/2024).
PSU di TPS 13 Kampung Pasir Cau terpaksa dilakukan setelah munculnya sebuah video berisikan adegan seorang petugas KPPS melakukan pencoblosan.
Dimana petugas KPPS di TPS 13 Kampung Pasir Cau melakukan pencoblosan dengan menggunakan surat suara milik salah satu warga yang sedang sakit.
Ketua KPU Pandeglang Nunung Nurazizah mengatakan jika PSU di TPS tersebut berjalan dengan tertib.
Kata dia, animo masyarakat saat PSU sama seperti saat pencoblosan, dimana antrean masyarakat cukup banyak.
Hal ini tampak dari banyaknya antrean warga yang datang ke TPS.
“Disini sedang dilaksanakan PSU di TPS 13 situasi cukup kondusif, dari pagi sejak dibuka TPS antrean pemilih tidak ada jeda terus mengalir kemudian di kursi tunggu juga terisi semua bahkan sampai keluar mereka sedang menunggu jadwal dipanggil,” kata Nunung saat ditemui di lokasi kegiatan, seperti dikutip dari BantenNews.co.id (Jaringan SuaraBanten.id), Sabtu 24/2/2024).
Menurut nunung, jalannya pencoblosan cukup sulit dan memakan banyak waktu.
Kemungkinan kata dia, itu karena banyaknya surat suara dan ukuran surat suara, sehingga menyulitkan masyarakat dalam melakukan pencoblosan.
“Memang ini kategori waktunya cukup lama juga karena 1 pemilih itu mencapai 1 setengah jam untuk menyalurkan hak pilihnya, mungkin kondisi di dalam (bilik suara) mereka agak kesulitan dengan lebarnya surat suara dan banyaknya calon yang ditawarkan sehingga memikirkannya cukup lama,” ujarnya.
Nunung mengatakan jika anggota KPPS yang kemarin ramai dalam video tidak diikutsertakan dalam PSU saat itu.
Kata dia, posisi si anggota KPPS digantikan oleh petugas KPPS lain yang berasal dari TPS terdekat.
“Sesuai instruksi KPU RI yang tertuang di dalam surat 353 bahwasanya KPPS itu bekerja sampai tanggal 25 februari sehingga hari ini merupakan hari terakhir mereka bekerja sehingga kami masih memperkerjakan SDM yang sama, tapi kami mengganti 1 petugas dan digantikan oleh petugas dari TPS terdekat. Mudah-mudahan ini akan selesai sesuai jadwal tapi meskipun molor dari jadwal tapi pemilih sudah antre disini sehingga dimungkinkan untuk dilaksanakan,” terangnya.
Pada bagian lain, Ketua Bawaslu Pandeglang Febri Diansyah mengatakan, pihaknya menekankan pada pengawas di tingkat kecamatan dan kelurahan agar melakukan pengamanan secara melekat.
Pengamanan dilakukan baik sebelum pencoblosan hingga hari pencoblosan untuk mencegah hal yang sama terulang.
Berita Terkait
-
Dedi Mulyadi dan Willy Bongkar Sisi Gelap Gunung Emas: 70 Ribu Gurandil dan Raup 250 Kg Emas
-
Sinopsis Siren's Kiss, Park Min Young Terjerat Kasus Penipuan Asuransi Berujung Maut
-
Kritik Akademik vs Kritik Politik: Antara Informasi Instan dan Matinya Pemahaman Konteks
-
Sinopsis The Night Manager Season 2, Tom Hiddleston Kembali dengan Misi Baru yang Lebih Berbahaya
-
Cara Kompres Video di CapCut Terbaru, Kecilkan Ukuran File Tanpa Mengurangi Kualitas
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Jual Nama Orang Dalam Akpol, Pria 54 Tahun Ditangkap Setelah Aksi Kejar-kejaran Dramatis di Banten
-
Klaim Didukung Wagub, Robinsar Siap Tutup Tambang Ilegal di Cilegon
-
Buntut KDRT dan Gugatan Cerai? ART di Serang Jadi Korban Penusukan Brutal
-
3 Spot Trekking Hidden Gem di Lebak Banten buat Healing Low Budget
-
Waspada Pilih Pengasuh! Belajar dari Kasus Penculikan Balita di Serang, Dibawa Kabur Pakai Ojol