SuaraBanten.id - Sejumlah warga Rangkasbitung Timur, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Banten rela antre untuk mendapatkan sembako murah yang disipakan relawan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka (Prabowo-Gibran), Kamis (18/1/2024) kemarin.
Koordinator relawan Prabowo-Gibran, Ubaidillah mengatakan, kegiatan tebus sembako murah ini dilakukan sebagai bentuk dukungan terhadap program paslon Capres dan Cawapres nomor urut dua.
"Untuk di Kabupaten Lebak sendiri kita menyediakan sebanyak 1.900 paket sembako murah yang berisi beras, minyak, mie instan, gula, teh celup dan teh kotak," kata Ubaidillah dikutip dari Bantennews (Jaringan SuaraBanten.id), Jumat (19/1/2024).
Kata Ubaidillah, warga hanya menyiapkan kupon yang sudah ada dan menyediakan uang Rp10 ribu untuk mendapatkan sembako murah yang disediakan relawan Prabowo-Gibran.
Baca Juga: Diguyur Hujan Deras Rumah Warga Pulomerak Tertimpa Longsor, Satu Orang Dilarikan ke RSKM
Kata Ubaidillah, kegiatan tebar sembako murah yang dilakukan relawan Prabowo-Gibran itu dilakukan serentak di berbagai wilayah yang ada di Indonesia.
"Tentu di sini juga kami mengajak kepada masyarakat agar bisa berpartisipasi pada tanggal 14 Februari untuk menggunakan hak pilihnya," ujarnya.
Sementara itu salah seorang warga Rangkasbitung, Yuliani yang mengaku sebagai pendukung Prabowo sangat senang berkesempatan mendapatkan bantuan berupa tebus sembako murah ini.
Kontributor : Yandi Sofyan
Baca Juga: Dituding Provokasi Caleg dan Kader PKB Membelot ke Prabowo-Gibran, Matin Syarkowi Angkat Suara
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Samsung Murah Rp2 Jutaan: RAM Gede, Kamera Terbaik
- Cari Mobil Bekas Harga Rp35 Jutaan? Ini Rekomendasi Terbaik, Lengkap dengan Spesifikasinya!
- Dulu Hanya Sultan yang Sanggup, Kini Jadi Mobil Bekas Murah: Ini Deretan Sedan Mewah Kelas Atas
- 8 Mobil Bekas Murah 7 Seater Rp60 Jutaan, Pajaknya Lebih Murah dari Yamaha XMAX
- 5 HP Redmi Murah RAM 8 GB, Harga Sejutaan di Mei 2025
Pilihan
-
Danantara Mau Suntik Modal ke Garuda Indonesia yang 'Tergelincir' Rugi Rp1,2 Triliun
-
5 Pilihan HP Murah RAM Besar: Kamera 50 MP ke Atas, Baterai Tahan Lama
-
Korlantas Polri Cek Lokasi Kecelakaan Maut di Tawangmangu, Ini Hasilnya
-
Ada Satu Balita, Ini Daftar Korban Tewas Kecelakaan Maut di Tawangmangu
-
5 Rekomendasi Mobil Terbaik untuk Anak Muda: Harga Terjangkau, Desain Bodi Elegan
Terkini
-
Akselerasi Inklusi Keuangan di Pedesaan, Bank Mandiri Gandeng BUMDes dan UMKM Lokal
-
Undang Ratusan Industri dan Ormas, Kapolres Cilegon Pastikan Tak ada Ampun Bagi Preman
-
Ketua, Waka Kadin Cilegon, dan Ketua HNSI Jadi Tersangka, Buntut Minta Jatah Proyek Tanpa Lelang
-
Ancam Setop Proyek CAA, Ketua HNSI dan HIPMI Digilir Polda Banten
-
Pimpian Grib Jaya Serang Ditangkap Polisi, Gelapkan 13 Mobil dari Banten ke Lampung