
SuaraBanten.id - Sebanyak 5 anggota DPRD Cilegon harus menjalani Pengantian Antar Waktu (PAW) jelang akhir tahun 2023. Empat dari lima anggota yang di-PAW merupakan partai pengusung Wali Kota Cilegon Helldy Agustian dan Wakil Wali Kota Cilegon Sanuji Pentamarta.
Keempat anggota DPRD Cilegon yang di-PAW tersebut yakni, Sabihis, Dimas Saputra, Iing Mudakir dan Buhaiti Romli. Mereka bakal digantikan oleh, Munanudin, Muradi, Fatal Bakri serta Sayuni.
Sementara satu anggota DPRD Cilegon yang juga menjalani PAW yakni Thohir AS yang digantikan oleh Budi Mulyadi.
Untuk diketahui, agenda Penggantian Antar Waktu (PAW) keempatnya itu menyusul kegagalan partai politik (parpol) pengusung Walikota Cilegon, Helldy Agustian pada Pilkada 2020 silam itu untuk menjadi peserta Pemilu 2024.
Baca Juga: PJ Gubernur Banten Sampaikan Aspirasi Buruh Soal UMK ke Kemenaker
Karenanya berdampak pada empat wakil rakyat tersebu memilih bergabung dengan partai lain untuk ikut pada Pemilihan Legislatif atau Pileg 2024 mendatang.
“Untuk anggota DPRD yang telah diambil sumpahnya, kami ucapkan selamat bergabung dan semoga keberadaan DPRD Cilegon ini mampu dijadikan sebagai penyalur aspirasi dan menciptakan hubungan yang harmonis dengan berbagai kalangan," kata Ketua DPRD Cilegon, Isro Mi’raj dikutip dari Bantennews.co.id (Jaringan SuaraBanten.id).
"Terima kasih juga saya sampaikan kepada Anggora DPRD sebelumnya atas dedikasi dan jasa-jasanya selama ini menjabat sebagai anggota DPRD Cilegon, semoga itu menjadi ladang pahala," imbuh politisi Partai Golkar itu.
Pantauan di lokasi, prosesi paripurna yang berlangsung khidmat itu sendiri tak dihadiri Wali Kota Cilegon, Helldy Agustian yang sekaligus mantan DPW Partai Berkarya Banten.
"Saya mengucapkan selamat dan sukses kepada seluruh Anggota DPRD Cilegon yang baru saja dilantik sisa masa jabatan 2019 – 2024," Kata Wakil Wali Kota Cilegon, Sanuji Pentamarta.
Baca Juga: Hari Ini 5 Anggota DPRD Kota Cilegon di PAW Karena Alasan Ini
"Saya juga mengucapkan terima kasih kepada Anggota DPRD sebelumnya, atas dedikasinya sebagai wakil rakyat semoga akan terus dikenang rakyat Cilegon," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Pantai Anyer dan Carita Dipenuhi Pengunjung, Intip 5 Rekomendasi Pantai Indah Lainnya di Banten
-
Menelisik Peran Djan Faridz dalam Kasus Harun Masiku dan Hasto
-
Giant Sea Wall: Solusi Banjir Rob Jakarta atau Proyek Ambisius Tanpa Dana Jelas?
-
'Si Bungsu Pulang untuk Lamaran', Begini Cerita Cinta Dua Sejoli Mudik Via Pelabuhan Ciwandan
-
Potret Suasana Puncak Arus Mudik di Pelabuhan Merak
Tag
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi di Libur Lebaran Jadi Rp1.836.000/Gram
Terkini
-
KMP Mutiara Ferindo II Kebakaran, 17 ABK Dievakuasi Tim SAR
-
Libur Lebaran, Pantai Anyer Serang Dipadati Pengunjung
-
Jalur Wisata Pantai Anyer Padat, Polres Cilegon Berlakukan Delay System
-
Antisipasi Kepadatan Libur Lebaran, Jalur Wisata Menuju Pantai Anyer Diterapkan One Way
-
BRI Imbau: Waspada Modus Penipuan Siber Selama Lebaran 2025