SuaraBanten.id - Calon Presiden (Capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto meyambangi kediaman ulama kharismatik Banten yakni Abuya Muhtadi dan Abuya Murtado Dimyati di Kampung Cidahu, Desa Cadasari, Kecamatan Cadasari, Kabupaten Pandeglang, Banten pada Minggu (3/12/2023) siang.
Kehadiran Prabowo disambut antusias oleh ribuan simpatisan dan para warga setempat yang didominasi oleh kaum perempuan.
Teriakan "Prabowo gemoy" pun sempat bersahutan saat capres yang diusung Koalisi Indonesia Maju itu menyapa warga dari atas mobil Toyota Alphard dengan melambaikan tangan.
"Prabowo gemoy.. Prabowo gemoy.. Prabowo gemooy," teriak para warga sembari bertepuk tangan.
Baca Juga: Kampanye Hari ke-6 di Banten, Prabowo Subianto Sambangi Abuya Muhtadi dan Abuya Murtado
Salah seorang warga, Yati, mengaku sengaja datang dari Kecamatan Ciekek menuju kediaman abuya lantaran ingin melihat secara langsung sosok Prabowo Subianto.
Menurut Yati, sosok Prabowo terlihat lebih berwibawa dan gemoy bila dibandingkan dengan yang kerap dilihatnya di televisi dan media sosial.
"Seneng, liatnya gemoy. Sama kayak di tv, tapi liat langsung mah lebih gimana gitu, lebih wah aja," ucapnya.
Hal senada turut disampaikan Rina yang mengaku senang bisa melihat langsung sosok Prabowo. Rasa senangnya pun semakin bertambah lantaran bisa bersalaman secara langsung.
"Ini baru pertama liat, wah liat langsung mah lebih wah, apalagi tadi sempat salaman. Kebetulan juga emang udah dukung dari dulu, mudah-mudahan kali ini bisa menang ya," ujar Rina.
Baca Juga: Emak-emak Merapat! Tangerang Great Sale Hadirkan Diskon Hingga 30 Persen
Sebelum bersilaturahmi ke kediaman abuya, Prabowo pun menyempatkan untuk melakukan ziarah terlebih dahulu ke makam Abuya Dimyati yang merupakan ayahanda dari Abuya Muhtadi dan Abuya Murtado.
Berita Terkait
-
Penundaan CPNS: Prabowo Beri Sinyal Positif dengan Jempol!
-
Sederet Bisnis dan Jabatan Ifan Seventeen, Kini Ditunjuk Jadi Dirut PFN
-
Kapolri Pastikan Tindak Tegas AKBP Fajar atas Skandal Pedofil dan Narkoba, Mulai Pidana dan Etik
-
Jaksa Agung Absen di Acara Bareng Rektor di Istana, Kelakar Prabowo: Lagi Ngejar-ngejar Orang
-
Presiden Prabowo: Anak Orang Miskin Tidak Boleh Miskin
Tag
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
PSU Sedot Dana Penanganan Bencana, Bupati Serang Berharap Bantuan BNPB
-
Pemasok Sianida untuk Tambang Emas Ilegal di Lebak Ditangkap Polisi
-
Satgas Pangan Serang Temukan MinyaKita Tak Sesuai Takaran
-
Diduga Tak Netral, Ratu Tatu Chasanah Dilaporkan ke Bawaslu Banten
-
Wagub Dimyati Rehab Rumah Mak Arpah, Nenek Usia 100 Tahun di Tangerang