SuaraBanten.id - Pasar Lama Serang, Banten dikabarkan bakal dijadikan pusat kuliner halal di Kota Serang. Pemkot Serang bersama Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah (KDEKS) Provinsi Banten siap menjadikan Pasar Lama menjadi Zona Kuliner Khas dan Halal.
Hal tersebut terungkap saat audiensi Pemkot Serang dan KDEKS Provinsi Banten yang digelar di Ruang Aula Wali Kota Serang, Selasa (7/11/2023) kemarin.
Audiensi dihadiri oleh Wali Kota Serang Syafrudin, Ketua KDEKS Siti Ma’rifah Ma’ruf Amin, Direktur Eksekutif KDEKS Rizkullah, dan jajaran pejabat dari Pemkot Serang dan KDEKS.
Ketua KDEKS Siti Ma’rifah Ma’ruf Amin mengatakan, audiensi ini bertujuan untuk membahas potensi Kota Serang sebagai salah satu pusat kuliner halal.
“Kawasan industri halal kiranya harus ditingkatkan di Kota Serang. Selain Kota Serang belum memiliki ikon pusat kuliner memiliki sertifikat halal dalam satu lokasi, juga belum memiliki kawasan kuliner khas,” ucap Siti.
Ia berharap dengan kerja sama antara Pemkot Serang dan KDEKS, Pasar Lama dapat menjadi kawasan kuliner khas dan halal yang menjadi ikon baru Kota Serang.
Wali Kota Serang Syafrudin menyambut baik rencana ini. Ia mengatakan, Pemkot Serang siap berkolaborasi dengan KDEKS untuk mewujudkan Pasar Lama sebagai pusat kuliner halal.
“Kami menyambut baik dengan hadirnya dan program yang diutarakan. Tempo hari dari BI ada rencana kuliner yang khas di kota Serang, dan mudah-mudahan bisa disinergikan dan dikoordinasikan,” ucap Syafrudin.
Asda III Kota Serang Kusna Ramadani menambahkan, program ini akan membantu UMKM di Kota Serang untuk mendapatkan sertifikat halal.
Baca Juga: Profil Aklani, Kades Banten Nyawer LC Pakai Uang Korupsi Proyek Rp 925 Juta
“UKM kita banyak yang mengalami kesulitan dalam memiliki sertifikat halal oleh karena itu mohon bisa dibantu untuk memperoleh sertifikat halal dan bisa berkolaborasi dan berkoordinasi,” ucap Kusna Ramadani.
Pemkot Serang menargetkan Pasar Lama dapat menjadi pusat kuliner halal pada tahun 2024.
Menurutnya rencana pengembangan Pasar Lama menjadi pusat kuliner halal memiliki sejumlah dampak positif, di antaranya, Meningkatkan perekonomian masyarakat Kota Serang, khususnya para pelaku UMKM kuliner.
Menciptakan lapangan kerja baru, meningkatkan daya tarik wisata Kota Serang serta memperkuat identitas Kota Serang sebagai kota kuliner.
Berita Terkait
-
Hilang 3 Hari, Siswi SMP di Tambora Ditemukan di Banten, Polisi Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Gedung Baru Stasiun Rangkasbitung Ultimate Mulai Diuji Coba
-
Jepang Punya Pilihan Kuliner Halal, Wisatawan Tak Perlu Ragu Lagi Cicipi Hidangan Autentik
-
Terminal 1C Bandara Soekarno-Hatta Kembali Beroperasi dengan Wajah Baru
-
Pembangunan Jembatan Asthara Skyfront City Dimulai, Hubungkan Dua Wilayah Tangerang
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
- 10 Mobil Terbaik untuk Pemula yang Paling Irit dan Mudah Dikendalikan
Pilihan
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
Terkini
-
Cuma Gara-gara Utang Rp500 Ribu dan Diludahi, Pria di Cikupa Tega Habisi Nyawa Teman
-
Kenaikan Insentif Guru Honorer Cuma Rp100 Ribu, Mendikdasmen Panen Cibiran
-
Badak Langka Musofa Mati Setelah Dipindahkan: Benarkah Karena Penyakit Kronis, atau Ada Hal Lain?
-
Bukan Sekadar Teori: Kisah Mahasiswa IPB 'Menyatu' dengan Kota Kuasai Skala Lanskap Sesungguhnya
-
Sentilan Keras Kiai Asep: Pengurus NU Jangan Sibuk Rebut Komisaris dan Tambang!