SuaraBanten.id - Tak terasa bulan Ramadhan 2023 telah memasuki pekan ketiga atau tepatnya hari ke-19 Ramadhan. Kerenanya, banyak yang sudah menyiapkan diri untuk pulang ke kampung halaman pada arus mudik 2023 ini.
Untuk beberapa daerah, Pemkot Cilegon, Banten menyiapkan mudik gratis lebaran 2023. Tujuan daerh Mudik Gratis Pemkot Cilegon akan diberlakukan untuk empat provinsi yakni Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, dan Sumatera Selatan.
Ada belasan daerah tujuan pada mudik gratis lebaran 2023 ini yang tersebar di Pulau Jawa dan Sumatera. Berikut daftar tujuan mudik gratis lebaran 2023 Pemkot Cilegon:
Provinsi Jawa Barat
- Garut
- Cirebon
- Kuningan
- Bandung
- Banjar
- Tasikmalaya
Provinsi Jawa Tengah
- Semarang
- Solo
- Wonosobo
- Purwokerto
- Pekalongan
- Yogyagarta
Provinsi Jawa Timur
- Malang
- Ngawi
- Surabaya
Provinsi Sumatera Selatan
- Palembang
Kepala Dinas Kominfo Kota Cilegon Didin S Maulana mengatakan, pendaftaran mudik gratis lebaran 2023 akan dibuka pada Senin-Jumat (10-14/4/2023) pada pukul 13.00-17.00 WIB.
Pendaftaran dilakukan di Radio Mandiri FM Cilegon, Banten yang terletak di Kantor Dinas Kominfo Lantai I, Jalan Jenderal Soedirman, Nomor 2, Kota Cilegon.
Baca Juga: Mau Nyebrang ke Sumatra Saat Arus Mudik Lebaran 2023? Pemudik Motor Disarankan Lewat Jalur Ini
"Persyaratannya mudah sekali, hanya memiliki dan menunjukkan KTP (Kartu Tanda Penduduk) Kota Cilegon," jelas Didin, sebagaimana dirilis Dinas Kominfo Kota Cilegon, Minggu (9/4/2023).
Didin mengungkapan, pemberangkatan mudik gratis lebaran 2023 akan dilepas secara serentak oleh Wali Kota Cilegon Helldy Agustian pada Selasa, 18 April 2023 sekira pukul 15.30 WIB di halaman Kantor Wali Kota Cilegon, Jalan Jenderal Soedirman, Nomor 2, Kota Cilegon.
Sementara itu, Wali Kota Cilegon Helldy Agustian mengapresiasi sejumlah industri di Kota Cilegon yang mendukung mudik gratis lebaran 2023 Pemkot Cilegon sehingga daerah tujuan mudik gratis tahun ini bertambah hingga ke Palembang.
"Sementara ini yang ke arah Sumatera baru sampai Palembang karena kesanggupan driver baru sampai situ. Mudah-mudahan ke depan bisa semakin jauh menjangkau kota-kota lainnya," katanya.
Helldy berharap kegiatan mudik gratis lebaran 2023 ini dapat membantu para perantau yang rindu dan ingin berlebaran di kampung halamannya.
"Kami memahami bahwa Cilegon ini kota urban yang banyak pendatang dari berbagai daerah di Indonesia. Oleh karenanya kami berharap kegiatan mudik gratis ini dapat membantu mereka yang ingin pulang kampung," harapnya.
Selain itu, kegiatan mudik gratis lebaran 2023 ini juga diharapkan dapat mengurangi volume lalu lintas di jalan raya sehingga bila itu dilakukan secara serentak oleh banyak pemerintah daerah bisa memperlancar arus mudik pada tahun ini.
"Pemerintah daerah lain juga banyak yang mengadakan, saya yakin ini dapat berkontribusi memperlancar arus mudik," pungkasnya.
Kontributor: Sopian Sauri
Berita Terkait
-
Negara Rugi Rp1,3 Triliun, Kasus Korupsi Proyek LRT Palembang Tambah 'Luka' Waskita Karya
-
Survei IDM: Elektabilitas Helldy-Alawi Ungguli Dua Paslon Lainnya
-
Dua Tugboat PT PCM Siap Kawal Kapal Asing Melintas di Selat Sunda
-
Oknum Polisi Ditpolairud yang Aniaya Warga Hingga Tewas Ditahan di Polda Banten
-
PSI Banten Minta Kaesang Tetap Jadi Ketua Umum hingga 2029: Kami Mohon Mas Ketum Terus Jadi Imam Kami
Tag
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
Terkini
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025
-
Publikasikan Indeks Bisnis UMKM Triwulan III 2024, BRI Sebutkan Perlu Penguatan Daya Beli
-
Paguyuban Warga Sunda Cilegon Dukung Robinsar-Fajar di Pilkada Cilegon 2024
-
Oknum Polisi Ditpolairud Polda Banten Diduga Aniaya Wanita Hingga Tewas Karena Mabuk
-
Dukung Pelaku Industri Kopi Lokal, Bank Mandiri Kembali Gelar Jakarta Coffee Week 2024