SuaraBanten.id - Tersangka kasus pembunuhan Christian Rudolf Tobing (36) sempat melakukan pengecekan CCTV atau kamera pengawas di unit Apartemen Green Pramuka sebelum menjemput korbannya, Ade Yunia Rizabian (36) alias Icha.
Dalam reka adegan pembunuhan yang digelar kepolisian, Rudolf meperagakan adegan pengecekan kamera CCTV di dalam unit apartemen PI/18/MO itu.
“Lampu dimatikan oleh tersangka Rudolf, kemudian dengan senter dari kamera HP, tersangka melakukan pengecekan,” kata salah seorang penyidik saat reka adegan di unit Apartemen Green Apartemen Pramuka, Rabu (7/12/2022).
Usai mengecek hal itu dan memastikan tidak ada CCTV, Rudolf kemudian kembali menyalakan lampu. Ia juga menyalakan televisi sambil menunggu waktu untuk menjemput Icha.
Usai menjemput korban, Rudolf lalu kemudian kembali masuk ke dalam unit apartemen, dan sebelum melakukan pembunuhan, ia sempat berbincang di ruang utama unit apartemen tersebut.
Rudolf menceritakan kepada korban tentang skenario podcast-nya. Namun, bukannya melakukan syuting podcast, Rudolf malah melakukan penganiayaan terhadap Icha hingga korban tewas di dalam kamar utama unit apatemen tersebut.
Setelah Icha tewas, Rudolf memikirkan bagaimana cara membawa jenazah Icha. Setelah mendapat inspirasi dari pusat perbelanjaan, Rudolf kemudian mengambil troli.
Ia membawa jenazah Icha yang sudah dibungkus dengan plastik hitam dengan sebuah troli berwarna merah dan kemudian meninggalkan lokasi menggunakan sebuah mobil mini bus.
Pada Rabu, Polda Metro Jaya juga menggelar rekonstruksi perkara pembunuhan yang dilakukan oleh Rudolf di Polda Metro Jaya, di mana Rudolf memeragakan 26 adegan mulai dari persiapan rencana pembunuhan hingga proses memasukkan jasad korban ke dalam mobil menggunakan troli merah.
Tag
Berita Terkait
-
Eks Pendeta Rudolf Blak-blakan! Ini Alasannya Tebar Senyum Maut di Lift saat Angkut Mayat Icha Pakai Troli
-
10 Fakta Rekonstruksi Rudolf Tobing yang Tertawa Bawa Jasad Temannya di Lift
-
Sebelum Dibunuh, Pelaku Rudolf Sempat Mengajak Icha Makan Ciki Berdua di Apartemen Green Pramuka
-
Rudolf Lakukan 26 Reka Adegan Pembunuhan Icha, Mulai Persiapan hingga Masukkan Jasad ke Dalam Mobil
-
Polisi Gelar Rekonstruksi Pembunuhan Icha, Rudolf Sempat Cari Cara Membunuh Tanpa Suara
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
Terkini
-
Tangsel Perketat Pengawasan Darurat Sampah, Pelanggar Berulang Terancam Denda Administratif
-
Jual Nama Orang Dalam Akpol, Pria 54 Tahun Ditangkap Setelah Aksi Kejar-kejaran Dramatis di Banten
-
Klaim Didukung Wagub, Robinsar Siap Tutup Tambang Ilegal di Cilegon
-
Buntut KDRT dan Gugatan Cerai? ART di Serang Jadi Korban Penusukan Brutal
-
3 Spot Trekking Hidden Gem di Lebak Banten buat Healing Low Budget