SuaraBanten.id - Sebuah tangki solar milik PT Taruna Bina Sarana di Kelurahan Kepuh, Kecamatan Ciwandan, Kota Cilegon, Banten terbakar membuat warga sekitar dievakuasi.
Menurut data BPBD kota Cilegon, ada 132 kepala keluarga (KK) yang terdiri dari 302 jiwa diungsikan saat kebakaran tangki solar tersebut. Warga yang diungsikan yakni yang tinggal dengan jarak 1 kilometer dari lokasi kejadian.
Atas insiden tersebut, polisi mengamankan lokasi kebakaran saat terjadi kebakaran maupun pasca kebakaran.
Menurut informasi, sebelum terjadi kebakaran ada saksi yang mendengar suara petir dan letusan kemudian langsung keluar ruangan dan melihat satu tangki terbakar.
“Kebakaran satu tangki storage isi solar di PT Taruna Bina Sarana Kawasan Linc Terminal yang Berada di dalam area Pelabuhan PT Pelindo Ciwandan,” kata AKBP Eko Tjahyo Untoro selaku Kapolres Cilegon, Minggu (2/10/2022).
Warga sekitar Kecamatan Ciwandan pun geger saat mengetahui kobaran api dari tangki solar tersebut.
Damkar Kota Cilegon mengerahkan 5 mobil pemadam dan satu mobil muilik PT Pelindo.
“Dilakukan pemadaman oleh Damkar PT Pelindo sebanyak 1 unit dan 5 unit Damkar Kota Cilegon dan telah dilakukan evakuasi terhadap karyawan yang berada di dalam area,” ujarnya.
Warga sekitar pun diimbau oleh polisi untuk tidak mendekati lokasi kejadian. Aliran listrik di lokasi kejadian sempat dimatikan untuk mengantisipasi kebakaran tangki lain.
Baca Juga: BMKG: Waspada Gelombang Tinggi Terjadi di Perairan Wilayah Banten
“Warga sekitar kita imbau untuk menjauh dari lokasi kejadian dan telah dilakukan rekayasa lalu lintas dan pemadaman listrik oleh PLN dan perusahaan guna mengantisipasi terjadinya ledakan terhadap storage lainnya,” ujarnya.
Lebih lanjut, Eko menyebut arus lalu lintas di jalan raya Cilegon-Anyer sempat ditutup demi keamanan. Penutupan mulai dari simpang Jalan Lingkar Selatan (JLS) arah Anyer dan sebaliknya.
” Alhamdulillah sekira jam 03.00 WIB api berhasil dipadamkan dengan campuran air dan foam, untuk kerugian sementara belum bisa ditaksir, kejadian kebakaran tersebut tidak ada korban jiwa,” pungkasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Detik-detik Bus DAMRI Ludes Terbakar di Tol Cikampek, Semua Penumpang Selamat
-
Soal Penyebab Kilang Minyak Dumai Terbakar, Bahlil: Tanya ke Pertamina!
-
Kilang Pertamina di Dumai Terbakar, Kementerian ESDM: Kalau Ini Murni Kecelakaan
-
Cikande Ditetapkan Sebagai Daerah Terpapar Radiasi
-
Bukan Kali Pertama: Kilang Minyak Dumai Kembali Terbakar
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Bukan Cuma Anyer, Ini Bocoran 4 Spot Anti Mainstream Banten yang Rasa Liburannya Beda Jauh!
-
Consumer BRI Expo 2025: Dari Rumah hingga Korea, Semua Bisa Didapat di Sini!
-
Momen Horor Pernikahan di Tangsel: Mobil Klasik Pembawa Pengantin Tiba-tiba Jadi Abu
-
Viral MBG Ditolak! Wali Murid SD 'Anak Pajero' Serang Protes: Kenapa Harus Sekolah Kami?
-
Menteri Keuangan Purbaya Mengguncang Senayan, Ungkap Janji 7 Kilang Hanya 'Nol Besar'