SuaraBanten.id - Kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Merak-Grogol tepatnya di Kelurahan Mekarsari, Kecamatan Pulomerak, Kota Cilegon terjadi pada truk bermuatan telur pada Kamis (29/9/2022).
Kecelakaan tersebut mengakibatkan truk terbalik hingga 7 ton muatan telur di dalam truk tersebut berserakan ke Jalan hingga mengakibatkan kemacetan.
Kasat lantas Polres Cilegon, AKP Yusuf mengatakan, kecelakaan tersebut merupakan kecelakaan tunggal yang menimpa kendaraan Mitsubishi Colt Diesel dengan Nomor Polisi (Nopol) BE-8682-IR yang dikemudikan HS (24) warga Lampung Tengah.
Akibat insiden tersebut, sekira 7 ton telur yang diangkut truk tersebut tumpah ke jalan hingga menyebabkan kondisi lalu lintas sekitar mengalami kemacetan.
Baca Juga: Dicekoki Minuman Soda Campur Obat, Gadis di Bawah Umur Digilir 3 Pria di Pantai Merak
Yusuf mengungkapkan, kronologi truk terguling itu terjadi saat truk melaju dari arah Merak menuju Grogol. Namun, saat di lokasi kejadian tepatnya di jalan menikung tiba-tiba sopir kehilangan kendali lantaran mengantuk.
“Kemudian truk oleng kekiri dan masuk ke selokan kemudian terbalik, akibat kejadian tersebut kendaraan mengalami patah as roda depan dan tidak ada korban jiwa,” kata Yusuf.
Yusuf menyebut petugasnya telah mengecek lokasi, mencatat saksi-saksi dan mengamankan barang bukti di lokasi kejadian kecelakaan tersebut.
Lebih lanjut, Yusuf turut prihatin atas peristiwa kecelakaan lalu lintas tersebut serta menghimbau agar pengemudi selalu mengutamakan keselamatan dan waspada dalam berkendara.
“Saya turut prihatin atas kejadian tersebut serta mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap waspada dalam berkendara serta selalu ingat utamakan keselamatan diri sendiri dan pengguna lain, dan ingat keluarga menanti anda dirumah,” tutup kasat.
Baca Juga: Viral Detik-detik Guru Tangkap Ular Sanca di SDN Panunggangan 9 Tangerang, Siswa Teriak Histeris
Berita Terkait
-
Sapa Warga Ciwandan, Robinsar-Fajar Janji Benahi Pelayanan di Cilegon
-
10 Link Download Mod Map BUSSID Truk Sulawesi, Bebas Pilih Hino, Fuso atau Dutro!
-
Israel Batasi 30 Truk Logistik untuk 2 Juta Jiwa di Gaza, Krisis Kemanusiaan Memburuk
-
Mesin Pesawat Trigana Air Mendadak Keluar Api di Sentani, Penumpang Panik Ada yang Loncat Keluar
-
Dua Tugboat PT PCM Siap Kawal Kapal Asing Melintas di Selat Sunda
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
-
Review DADOO: Nostalgia Game Ular Tangga yang Bisa Main Multiplayer Secara Online
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
Terkini
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025
-
Publikasikan Indeks Bisnis UMKM Triwulan III 2024, BRI Sebutkan Perlu Penguatan Daya Beli
-
Paguyuban Warga Sunda Cilegon Dukung Robinsar-Fajar di Pilkada Cilegon 2024
-
Oknum Polisi Ditpolairud Polda Banten Diduga Aniaya Wanita Hingga Tewas Karena Mabuk