SuaraBanten.id - Luis Milla telah resmi menukangi Persib Bandung sejak Jumat (19/8/2022) kemarin. Pelatih asal spanyol itu diprediksi bisa membawa Persib Bandung sukses bersamanya.
Jagat bola nasional memang belakangan dihebohkan dengan pergerakan Persib Bandung yang menunjuk mantan Pelatih Timnas Indonesia itu sebagai pelatih baru.
Resmi ditunjuk sebagai pelatih baru, Luis Milla bakal menggantikan Robert Rene Alberts yang sebelumnya telah mengundurkan diri.
Dengan penunjukan Luis Mila sebagai pelatih, spekulasi siapa yang bakal menggantikan Robert Alberts pun akhirnya terjawab.
Baca Juga: Luis Milla Resmi jadi Pelatih Persib Bandung, Ini 3 Alasan Dibaliknya
Sebelum resmi menunjuk Luis Milla, sempat beredar kabar Persib Bandung akan ditukangi nama-nama seperti Kim Do-hoon dan Benjamin Moura.
Nama pelatih Persib sebelumnya, Mario Gomez juga bahkan ikut muncul dan disebut-sebut akan kembali menukangi Maung Bandung.
Meski demikian, pada 19 Agustus 2022 kemarin, Persib telah memastikan kursi kepelatihan akan diisi oleh Luis Milla, yang untuk sementara diduduki Budiman Yunus sebagai Caretaker.
Beberapa pihak mempertanyakan akankah eks pelatih Timnas Spanyol U-21 itu akan sukses bersama Persib?
Terlebih mengingat besarnya tekanan pendukung Si Pangeran Biru terhadap deretan pelatih asing sebelumnya yang pernah menukangi Persib.
Baca Juga: Mantan Sambut Baik Penunjukan Luis Milla: Dia Mengenal Sepak Bola Indonesia
Berkaca dari pertanyaan tersebut, berikut ada 3 alasan mengapa Luis Milla bisa saja meraup kesuksesan bersama Persib di masa mendatang.
1. Persib Punya Skuad Berkualitas
Kesuksesan tak hanya bisa didapatkan lewat pelatih saja, melainkan juga tergantung seberapa baik skuad yang dimiliki oleh pelatih tersebut.
Untuk Persib, Luis Milla bisa dikatakan beruntung mengingat dirinya tiba saat Maung Bandung memiliki skuad yang berkualitas.
Persib hampir memiliki bintang di setiap lini. Di lini belakang ada Nick Kuipers dan pemain muda Kakang Rudiyanto yang tampil apik di Timnas U-19.
Di lini tengah ada nama-nama beken seperti Marc Klok, Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto. Belum lagi dengan lini serang yang punya Ciro Alves, David da Silva, dan pemain kesayangan Luis Milla, Febri Haryadi.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Blak-blakan! Dimas Drajad Akui Ingin Comeback ke Timnas Indonesia
-
Kuota 11 Pemain Asing Liga 1: Klub Berprestasi atau Malah Babak-belur?
-
Rencana 11 Pemain Asing di BRI Liga 1 Musim 2025/26, Ini Respon Manajemen PersibBandung
-
BRI Liga 1: Bojan Hodak Sanjung Lapis Kedua Persita Tangerang saat Imbangi Persib Bandung
-
Hasil BRI Liga 1: Gol Telat Ryuji Utomo Buyarkan Kemenangan Persib Bandung
Terpopuler
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- 7 Sunscreen Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Kulit Berminyak
- Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
Pilihan
-
Cerita Driver Ojol Ungkap Penghasilan: Dulu Rp 500 Ribu Per Hari, Sekarang Babak-belur
-
BREAKING NEWS! Ini Daftar Nominasi Pemain Terbaik dan Penghargaan BRI Liga 1 2024/2025
-
Rekomendasi Mobil Bekas Rp20 Jutaan: Vibes Jadul Terasa, Muat Banyak Keluarga
-
Sri Mulyani Ungkap Program Efisiensi Anggaran Prabowo Berlanjut Hingga 2026
-
Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
Terkini
-
Ratusan Ojol Kepung Pendopo Gubernur Banten, Tolak 'Ongkos Murah' dan Minta Naikan Argo
-
Paspampres Gadungan yang Tipu Ratu Zakiyah, Istri Mendes Dituntur 2,5 Tahun Penjara
-
Ada 3 Link DANA Kaget Hari Ini, Buruan Klaim Sebelum Kehabisan!
-
Desa Hargobinangun Masuk 40 Besar BRILiaN, UMKM Lokal Terus Berkembang Bersama BRI
-
Akselerasi Inklusi Keuangan di Pedesaan, Bank Mandiri Gandeng BUMDes dan UMKM Lokal