SuaraBanten.id - Anak-anak Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Rafathar dan Rayyanza memang tak ada habisnya mencuri perhatian publik.
Kali ini Rafathar dan Rayyanza pergi ke Bandung dengan naik kereta bersama Nagita Slavina serta para kru Rans Entertainment yang lain. Sayangnya Raffi Ahmad tak ikut naik kereta saat mengunjungi kampung halamannya tersebut.
Momen mengunjungi Bandung, Jawa Barat ini rupanya merupakan kali pertama Rafathar dan Rayyanza naik kereta. Yuk simak momen Rafathar dan Rayyanza perdana naik kereta berikut ini.
1. Perdana
Baca Juga: Soal Cewek Cantik di Sekolah, Rafathar Belum Ketemu
Rafathar dan Rayyanza perdana naik kereta di Stasiun Gambir, Jakarta. Rafathar terlihat bersama Mbak Lala yang merupakan pengasuhnya sejak bayi. Sedangkan Rayyanza digendong Nagita Slavina.
Kedatangan rombongan Nagita Slavina di Stasiun Gambir langsung disambut Kepala Stasiun. Rombongan Nagita rupanya naik Kereta Istimewa relasi Gambir-Bandung dengan harga sewa Rp60 juta di tahun 2020.
2. Tenang
Selama dalam perjalanan, Rayyanza yang akrab disapa Cipung tampak tenang meski duduk sendirian ditemani mainan favoritnya. Kapasitas Kereta Istimewa mencapai 40 orang sehingga terlalu banyak kursi kosong apabila dibandingkan dengan jumlah rombongan Nagita Slavina.
Seperti namanya, Kereta Istimewa memiliki banyak keistimewaan seperti penumpangnya bisa melihat perjalanan tepat di belakang kursi masinis. Rafathar pun penasaran bagaimana rasanya saat kereta melintasi Terowongan Sasaksaat.
Baca Juga: 9 Momen Rafathar dan Rayyanza Perdana Naik Kereta, Harga Sewanya Mencapai Rp60 Juta
3. Antusias
Rafathar tampak antusias saat kereta akan memasuki Terowongan Sasaksaat yang berlokasi di Bandung itu. Pada pintu terowongan, terdapat tulisan angka tahun 1902-1903 yang diduga sebagai tahun pembuatan terowongan.
Saat melintasi terowongan, kegelapan menyelimuti seluruh kereta. Namun yang menarik, ada lampu berwarna putih yang berbentuk garis sepanjang terowongan hampir 1 kilometer tersebut.
4. Mewah
Kereta Istimewa juga dilengkapi fasilitas karaoke di gerbong depan dan belakang. Ketika kru Rans Entertainment asyik bernyanyi, Rafathar menggoda mereka. Kejahilan Raffi Ahmad sepertinya terwariskan pada putra sulungnya ini ya!
Rombongan Nagita Slavina akhirnya sampai di Bandung, Jawa Barat setelah menempuh perjalanan kurang dari 4 jam. Perjalanan mereka tentu tak terasa karena disuguhkan fasilitas mewah dan pemandangan indah di luar Kereta Istimewa.
5. Sudah Pernah
Rafathar sebenarnya sudah pernah naik kereta, tetapi bukan di Indonesia. Sedangkan Rayyanza yang baru berusia 9 bulan memang perdana naik kereta.
Nah itu dia momen Rafathar dan Rayyanza pertama kali naik kereta. Seru ya! Ada yang mau cobain naik Kereta Istimewa juga, guys?
Berita Terkait
-
Melayat ke Rumah Duka, Raffi Ahmad Unggah Potret Kenangan dengan Hotma Sitompul
-
7 Artis Pernah Jadi Klien Hukum Hotma Sitompul, Ada yang Berhadapan dengan Hotman Paris
-
Kereta Api Jayakarta Dilempari Batu, KAI Daop 6 Yogyakarta Geram dan Ancam Pidana Berat
-
Siapkan Rp 20 triliun, Kang Dedi Mulyadi Akan Aktifkan 11 Jalur Kereta Api di Jabar
-
Berjasa Besar Tangani Kasus Narkoba Raffi Ahmad, Hotma Sitompul Tak Minta Bayaran
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Ratu Zakiyah-Najib Unggul Quick Count, Direktur Tim Pemenangan: Masyarakat Ingin Perubahan
-
PSU Kabupaten Serang: Andika-Nanang Kalah Telak di Kandang Ratu Zakiyah
-
Ratu Zakiyah-Najib Menang 76 Persen Hasil Real Count Tim Pemenangan
-
Bawaslu RI Dalami Keterkaitan 12 Orang Pelaku Politik Uang dengan Tim Kampanye di Serang
-
BRImo Tambahkan Fitur Dua Bahasa, Makin Mudah Digunakan