SuaraBanten.id - Penemuan bayi di Desa Gembor, Kecamatan Binuang, Kabupaten Serang, Banten mengegerkan warga sekitar. Bayi berjenis kelamin perempuan itu ditemukan, Jumat (1/7/2022) sore sekira pukul 16.35 WIB.
Bayi yang ditemukan warga sekitar ini diduga baru dilahirkan beberapa jam sebelum ditinggalkan di lokasi kejadian perkara. Menurut informasi, saat ditemukan masih terdapat ari-ari pada tubuh bayi tersebut.
Penemuan bayi tersebut pun dibenarkan Kasi Humas Polres Serang Iptu Dedi Jumhaedi. Kata dia, penemuan bayi mungil itu pertama kali ditemukan oleh warga setempat yang hendak pulang dari sawah.
“Di sebuah pekarangan ditemukan oleh warga yang baru pulang dari sawah mendengar tangisan bayi,” ujar Dedi kepada BantenNews.co.id (Jaringan SuaraBanten.id), Jumat (1/7/2022).
Baca Juga: Ungkap Sindikat Pengedar Narkoba Jaringan Internasional, Polisi Amankan 43 kg Sabu 494 Butir Ekstasi
Diungkapkan Dedi, bayi perempuan itu ditemukan dalam kondisi sehat dan saat ini telah dibawa ke klinik terdekat untuk mendapat tindakan medis.
“Kondisi bayi sehat. Setelah ditemukan oleh masyarakat dan setelah itu diserahkan ke ibu bidan dan dibawa ke klinik ibu bidan untuk dilakukan tindakan medis dan sampai saat ini bayi dirawat di klinik ibu bidan. Perkara masih dalam penyelidikan,” jelasnya.
Lebih lanjut, Dedi menyebut polisi masih melakukan penyelidikan siapa yang tega membuang bayi malang itu.
“Perkara masih dalam penyelidikan,” ujarnya.
Baca Juga: Ngaku Polisi dan Pura-pura Tilang Motor Warga Lebak, 6 Debt Collector Ditangkap
Berita Terkait
-
Skandal Dugaan Seksual Guncang SMAN 4 Serang: Mantan Kepala Sekolah Akui Ada Kasus, Tapi Pilih Diam?
-
Lee Si Young Umumkan Kehamilan Anak Kedua Tanpa Persetujuan Mantan Suami
-
Sadis! Bunuh Bayinya Pakai Toples, Begini Pengakuan Sang Ibu
-
3 Gunung di Banten yang Cocok untuk Pendaki Pemula Hingga Berpengalaman
-
Telat Pimpin Apel Pagi, Wakil Wali Kota Serang Hukum Diri Sendiri, Push Up Depan Anak Buah
Terpopuler
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 1 Detik Jay Idzes Gabung Sassuolo Langsung Bikin Rekor Gila!
- Andre Rosiade Mau Bareskrim Periksa Shin Tae-yong Buntut Tuduhan Pratama Arhan Pemain Titipan
- 5 Rekomendasi Mobil Bekas Keluarga dengan Sensasi Alphard: Mulai Rp50 Juta, Bikin Naik Kelas
- Penantang Kawasaki KLX dari Suzuki Versi Jalanan, Fitur Canggih Harga Melongo
Pilihan
-
Tok! Carlo Ancelotti Dibui 1 Tahun: Terbukti Gelapkan Pajak Rp6,7 M
-
Sejarah Nama Kompetisi Liga Indonesia: Dari Perserikatan Kini Super League
-
Dear Pak Prabowo: Penerimaan Loyo Utang Kian Jumbo
-
Eks Petinggi AFF Kritik Strategi Erick Thohir, Naturalisasi Jadi Bom Waktu untuk Timnas Indonesia
-
Siapa Liam Oetoehganal? Calon Penerus Thom Haye Berstatus Juara Liga Belgia
Terkini
-
Dilantik Jadi Sekda Banten, Deden Apriandhi Langsung Dihadapkan Tugas Berat: Satukan OPD
-
BPK Bongkar
-
Mahasiswa Nyambi Jadi Mucikari di Tangerang, Eksploitasi Gadis 17 Tahun
-
Eks Anggota DPRD Cilegon Dilaporkan ke Polda Banten, Diduga Serobot Lahan PT Pancapuri
-
Pondok Maharta Tangsel Terendam Banjir 1,4 Meter, 400 KK Terdampak