SuaraBanten.id - Kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Serang-Pandeglang tepatnya di Desa Sukamanah, Kecamatan Baros, Kabupaten Serang, Banten, Sabtu (28/5/2022) sekira pukul 08.00 WIB.
Kecelakaan tersebut mengakibatkan pengendara motor Yamaha Jupiter MX nopol A 4536 FH bernama Asnawi (38) meninggal dunia dan empat korban lainnya luka-luka. Diketahui, Asnawi merupakan warga Kampung Cikampak RT 001 RW 001, Desa Sukajaya Kecamatan Curug, Kota Serang, Banten.
Kecelakaan yang melibatkan 4 kendaraan itu terjadi ketika kendaraan yang dikemudikan Asnawi dan sepeda motor Honda Verza nopol A 4139 LZ yang dikendarai oleh Kiki (34) warga Kelapa Dua, Kota Serang berjalan dari arah Serang menuju Pandeglang dan berusaha menyalip Bus Sri Maju Prima nopol A 7682 U yang disopiri oleh Kasim (53). Bus membawa rombongan guru dan murid MTs Al Khairiyah Pabuaran, Grogol-Cilegon.
Namun saat mendahului dari sebelah kanan, keduanya diduga bersenggolan hingga korban terjatuh dan tertabrak mobil pikap nopol B 9440 NUA yang dikendarai Ridwan dari arah Pandeglang menuju Serang.
“Setelah menabrak, mobil pikap hilang kendali dan menabrak bus Sri Maju Prima,” terang Kapolsek Baros AKP L Wahyu Bintarna kepada BantenNews.co.id (Jaringan SuaraBanten.id), Sabtu (28/5/2022).
Kapolsek menambahkan korban meninggal dunia di tempat kejadian. Sementara Ade Romyan (19) yang merupakan penumpang yang dibonceng oleh Asnawi mengalami luka-luka.
“Ada 1 orang meninggal dunia dan sudah dibawa ke RS dr Dradjat Prawiranegara, lalu korban yang luka-luka dibawa ke Klinik Ar-Rahman,” kata Kapolsek.
Saat ini kasus laka lantas sudah ditangani oleh Unit Laka Polresta Serang Kota.
Adapun daftar korban yang meninggal dunia serta luka-luka dalam laka maut di Jalan Raya Serang-Pandeglang tepatnya di Desa Sukamanah, Kecamatan Baros, Kabupaten Serang pada Sabtu (28/5/2022), yaitu:
- Pengemudi Sepeda Motor Yamaha Jupiter MX No. Pol: A-4536-FH
Nama : Asnawi (38 Tahun, Meninggal Dunia)
Alamat : Kampung Cikampak Rt. 001 Rw. 001 Desa Sukajaya Kecamatan Curug, Kota Serang. - Penumpang Sepeda Motor Yamaha Jupiter MX No. Pol: A-4536-FH
Nama: Ade Romyan (19 Tahun, Luka-luka)
Alamat: Kampung Cikampak Rt. 001 Rw. 001 Desa Sukajaya Kecamatan Curug, Kota Serang. - Pengemudi Kendaraan Sepeda Motor Honda Verza No. Pol: A-4139-LZ
Nama: Kiki (34 Tahun, Luka-luka)
Alamat: Kelapa Dua Serang - Pengemudi Kendaraan Suzuki Carry Pick Up No. Pol: B-9440-NUA
Nama: M. Ridwan (33 Tahun, Luka-luka)
Alamat : Kampung Warung Rt. 003 Rw. 009 Desa Panyirapan Kecamatan Baros Kabupaten Serang. - Penumpang Kendaraan Suzuki Carry Pick Up No. Pol: B-9440-NUA
Nama: Haerudin (26 Tahun, Luka-luka)
Alamat: Kampung Kadu Kempong Rt. 001 Rw. 001 Desa Suka Indah Kecamatan Baros Kabupaten Serang - Sopir Hino Bus Sri Maju Prima No. Pol: A7682-U
Nama: Kasim (53 Tahun, Tidak Ada Luka-luka)
Alamat: Linngkungan Terondol Rt. 002 Rw. 001 Kelurahan Terondol Kecamagan Serang Kota Serang
Berita Terkait
-
Tekan Angka Kecelakaan, Kemenhub Siapkan Aturan Baru Standar Teknologi Motor
-
Korban Terakhir Speed Boat Tenggelam di Karimun Ditemukan
-
Aksi Buang Sampah Warnai Protes di Kantor Wali Kota Tangsel
-
Statistik Memukau Asnawi Mangkualam Bersama Port FC Meski Pindah Posisi Jadi Bek Kiri Liga Thailand
-
Rem Blong di Tanjakan Flyover Ciputat, Truk Tronton Tabrak Truk hingga Melintang
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
BNN Obrak-Abrik Pabrik Tembakau Sintetis di Tangerang: Waspada, Bahan Baku Ternyata Dibeli Online!
-
LSPR Bawa Anyaman Bambu Buniayu Tangerang Go Internasional
-
Drama Penangkapan Pasutri 'Manusia Kapsul' Pembawa Sabu di Bandara Soetta
-
Tanggapi Penolakan Sampah Tangsel, Sekda Banten: Kota Serang Harus Diskusi dengan Warga
-
4 Spot Wisata Kuliner Hits di Tangsel yang Wajib Kamu Coba Akhir Pekan Ini