SuaraBanten.id - Nama Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh tak bisa dilepaskan dari kesuksesan kemenangan Timnas Indonesia U-23 melawan Malaysia.
Terkini, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong bahkan menyebut Marselino dan Ronaldo Kwateh layak bersaing di Korea atau Jepang.
Seperti diketahui, Marselino dan Ronaldo Kwateh menjadi pemain paling muda Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021, yakni 17 tahun.
Meski begitu, keduanya kerap mendapatkan kepercayaan dari Shin Tae-yong. Pada ajang SEA Games 2021, Marselino bahkan sudah menyumbang dua gol. Sementara, Ronaldo mencetak gol satu-satunya ke gawang Malaysia dalam perebutan perunggu.
Juru taktik asal Korea Selatan itu mengakui kontribusi
keduanya di SEA Games 2021. Shin Tae-yong bahkan menyebut keduanya memiliki kemampuan untuk bisa bersaing di Liga Jepang atau Korea Selatan agar lebih berkembang.
"Marselino dan Ronaldo melakukannya dengan baik dan banyak kontribusi di SEA Games 2021. Mereka akan berkembang dan mampu bersaing tidak hanya di Vietnam dan Indonesia, tetapi juga Jepang dan Korea Selatan," kata Shin Tae-yong, dikutip dari Zing.
"Saya harap mereka keluar menjadi pemain asing. Bisa di mana saja, selama ada profesionalisme lebih, kompetisi lebih bagi mereka untuk belajar dan berkembang," lanjutnya.
"Saya pikir, mereka akan menjadi masa depan sepak bola Indonesia," tuturnya menambahkan.
Hingga saat ini, Timnas Indonesia saat ini, baru dua pemain yang berhasil menembus Liga Jepang dan Korea Selatan. Mereka adalah Asnawi Mangkualam (Ansan Greeners/Korea Selatan) dan Pratama Arhan.
Berita Terkait
-
Resmi! Ramadhan Sananta Gabung ke Klub Brunei Darussalam DPMM FC, Main di Liga Malaysia
-
Menu of Happiness; Lanjutan Kisah di Balik Sepiring Makanan Detektif Rasa
-
Mengungkap Kisah di Balik Hidangan di Novel The Kamogawa Food Detectives
-
Pelatih Malaysia U-23 Tantang Suporter Indonesia di Piala AFF U-23 2025
-
Timnas Indonesia Difavoritkan Juara Piala AFF U-23 2025, Gerald Vanenburg Ogah Jemawa
Tag
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- 6 Mobil Bekas 7 Seater Termurah: Nyaman untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 70 Juta
Pilihan
-
Diogo Jota Tewas di Jalanan Paling Berbahaya: Diduga Pakai Mobil Sewaan
-
Riau Bangga! Tarian Anak Pacu Jalur Viral Dunia, Ditiru Bintang PSG hingga Pemain AC Milan
-
Baru Jabat 4 Bulan, Erick Thohir Copot Dirut Bulog Novi Helmy Prasetya dan Disuruh Balik ke TNI
-
Resmi! Ramadhan Sananta Gabung ke Klub Brunei Darussalam DPMM FC, Main di Liga Malaysia
-
CORE Indonesia: Ada Ancaman Inflasi dan Anjloknya Daya Beli Orang RI
Terkini
-
Ekspor Banten di Smester 1 Capai 3,6 Dolar Amerika
-
17 SPBU di Lebak Banten Tak Terdaftar Sebagai 'Wajib Pajak'
-
Kasus Kekerasan Seksual Marak, Wali Kota Tangsel Minta RT Hingga Camat Turun Tangan
-
Ditinggal Kerja ke Arab Saudi, Gadis 9 Tahun di Serang Dicabuli Pacar Sang Ibu
-
Jurus Jitu Petani Serang: Terapkan Demplot, Panen Padi Auto Melimpah