Scroll untuk membaca artikel
Andi Ahmad S
Sabtu, 21 Mei 2022 | 16:37 WIB
Bupati Pandeglang Irna Narulita. [Bantennew.co.id]

SuaraBanten.id - Video viral iring - iringan mobil Bupati Pandeglang, yang diduga senggol mobil Ambulance relawan FBN, Kamis 19 Mei 2022 lalu di Jalan Raya Saketi - Labuan mendapatkan sorotan dari berbagai pihak.

Bupati perempuan di Kota Santri tersebut, langsung perintahkan Kasatpol PP Pandeglang mendatangi Sekretariat relawan FBN di wilayah Serang, Banten, untuk mengklarifikasi persoalan tersebut.

Meski hal tersebut bukan lah unsur kesengajaan, namun sebagai Kepala Daerah pihaknya harus tetap rendah hati dan tidak suudzon tapi harus husnudzon.

"Sebagai Kepala Daerah Ibu (sebut dirinya, red) harus tetap berprasangka baik. Apalagi relawan itu juga merupakan banyak membantu kita juga pemerintah daerah," ungkap Bupati Pandeglang Irna Narulita melalui telepon selulernya, Sabtu 21 Mei 2022.

Baca Juga: Kibarkan Bendera LGBT, Kedubes Inggris Dituntut Meminta Maaf dan Hormati Nilai-nilai di Indonesia

Mengutip dari video kunjungan Kepala Pelaksana Tugas Satpol PP Pandeglang, Ali Fahmi Sumanta di Sekretariat FBN di wilayah Serang Banten, Plt Kasatpol PP tersebut menyampaikan klarifikasi dan permohonan maafnya atas kejadian yang viral di sejumlah media sosial.

"Kejadian kemarin yang viral bukan semata - mata kesengajaan. Dan kami pun minta maaf apabila tugas kami menggangu dan bersinggungan dengan mobil relawan," ungkap Fahmi.

Dalam video yang berdurasi 2,03 menit tersebut, Plt Kasat Pol PP didampingi oleh salah seorang anggota DPRD Pandeglang dari Fraksi Gerindra, Erin Fabiana Ansori.

Fahmi kembali menyampaikan permohonan maafnya, kata dia, kejadian tersebut menjadi edukasi bagi dirinya. "Intinya, kami minta maaf karena ini bukan semata - mata kesengajaan, tapi karena ketidak tahuan," tandasnya.

Kontributor : Samsul

Baca Juga: Ngakak! Bocah Ini Marah Fotonya Tak Ada di Album Pernikahan Orangtuanya

Load More