SuaraBanten.id - Ternyata kasus bisnis Medina Zein catut nama Raffi Ahmad sudah bergulir sejak April lalu. Sosok yang menjadi korban adalah rekan bisnis Medina di Bandung, Rizky Ananda.
Rizky Ananda bercerita, Medina Zein menawarkan nama Raffi Ahmad sebagai brand ambassador untuk produk perusahaannya.
"Deal di angka Rp 1,2 miliar. Kalau oke, transfer DP. Artinya 50 persen," kata Rizky Ananda ditemui di kawasan Antasari, Jakarta Selatan pada Selasa (17/5/2022).
Namun karena permintaan mendesak, Rizky Ananda baru memberikan uang tanda jadi Rp 150 juta.
Rizky kemudian mendapati kalau Medina Zein tak pernah berkomunikasi dengan pihak Raffi Ahmad terkait proyek tersebut. Uang DP yang ditransfer juga tak masuk ke rekening Raffi, melainkan teman Medina, Sarah.
"Tim markom saya berkomunikasi dengan pihak Raffi Ahmad. Katanya, MZ tidak menghubungi RA untuk menjadi brand ambassador," katanya.
Ia menambahkan, "RA tidak menerima sepeserpun dari MZ. Uangnya kemana? Lho, berarti saya (tertipu)."
Pihak Rizky Ananda lantas meminta uang kembali. Jika tidak, ia akan mempermasalahkan ini dengan Raffi Ahmad.
Akhirnya, pihak Medina Zein mengembalikan uang tersebut dengan proses dicicil. Hingga kini, masih tersisa puluhan juta.
Baca Juga: Akhirnya Terungkap! Kronologi Medina Zein Catut Nama Raffi Ahmad Rp 1,2 Miliar
"Pertama transfer Rp 25 juta. Terus minta sisa uang diambil di rumah sakit karena katanya dia dirawat di sana dan mau dioperasi," kata Rizky Ananda.
Berita Terkait
-
Berjasa Besar Tangani Kasus Narkoba Raffi Ahmad, Hotma Sitompul Tak Minta Bayaran
-
Deretan Kasus Besar yang Ditangani Hotma Sitompul
-
Jasa Hotma Sitompul dalam Hidup Raffi Ahmad, Bantu Kasus Narkoba hingga Eksis Lagi di TV
-
Beda Kado Ulang Tahun Lily dari Rafathar dan Rayyanza, Ada yang Bikin Nagita Slavina Takjub
-
Nagita Slavina Girang Anak Dapat Kado Fendi, Reaksi Baby Lily di Luar Dugaan
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
Terkini
-
BRI Torehkan Prestasi Internasional, Wealth Management Raih Penghargaan Euromoney
-
Ada 25 TPS Rawan di PSU Kabupaten Serang, Polisi Persiapkan Hal Ini
-
Bawaslu Kabupaten Serang Wanti-wanti Paslon Jelang PSU: Jangan Ada Pelanggaran
-
Sejarah PT Krakatau Steel yang Diinisiasi Soekarno, Pembangunannya Sempat Mangkrak
-
Korupsi Pengangkutan dan Pengelolaan Sampah, Kadis dan Kabid DLH Tangsel Jadi Tersangka