SuaraBanten.id - Kemenangan timnas Indonesia U-23 atas Myanmar, Minggu (15/5/2022) dengan skor 3-1 membawa tim asuhan Shin Tae-yong melaju ke semifinal SEA Games 2021.
Ketiga gol Skuad Garuda ditorehkan Egy Maulana Vikri pada menit ke-3, Witan Sulaeman (9'), dan Marselino Ferdinan di masa injury time.
Pada Babak kedua timnas Indonesia bermain lebih bertahan dengan membuat zona defense di lapangan sendiri. Marc Klok cs memilih untuk menunggu di separuh lapangan ketimbang menekan Myanmar seperti babak pertama.
Strategi ini bisa dimaklumi lantaran pertandingan Timnas Indonesia vs Myanmar pada babak pertama diungguli skuad garuda dengan tiga gol. Pemilihan strategi itu juga membuat fisik para pemain tidak terkuras, sehingga tetap fit ketika bertanding di semifinal.
Baca Juga: Tumbangkan Myanmar 3-1, Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Semifinal SEA Games 2021
Namun, sayang sekali Myanmar yang terus menekan pertahanan Timnas Indonesia mampu menjebol gawang Indonesia pada menit ke-65. Win Naing Tun melesakkan sepakan kaki kiri kencang dan menghujam gawang Ernando Ari.
Untungnya, skor 3-1 tetap bertahan hingga laga usai. Indonesia pun meraih kemenangan.
Kemenangan skuad garuda pada pertandingan sore ini dipastikan membuat Garuda Muda melaju ke babak semifinal dengan koleksi sembilan poin.
Skuat Garuda Muda nantinya hanya menunggu hasil pertandingan Vietnam vs Timor Leste pada malam nanti untuk melihat status juara atau runner-up grup.
Berikut susunan pemain Timnas Indonesia U-23 vs Myanmar:
Baca Juga: Hasil Babak Pertama Timnas Indonesia Vs Myanmar, Skuad Garuda Unggul 3-0
Kiper: Ernando Ari
Belakang: Fachruddin Aryanto, Asnawi mangkualam, Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga
Tengah: Marc Klok, Ricky Kambuaya, Marselino Ferdinan.
Depan: Witan Sulaeman, Egy Maulana Vikri, Irfan Jauhari.
Berita Terkait
-
2 Nama yang Berpeluang Gantikan Denny Landzaat jika Tinggalkan Timnas Indonesia
-
Koneksi Belanda! Patrick Kluivert Bawa Teman saat Inspeksi Lokasi TC Timnas Indonesia di Bali
-
Timnas Indonesia Kehilangan 'Double No.10' Vs China, Ganti Taktik atau Tambal Sulam?
-
Pemanggilan Rafael Struick: Statistiknya Buat Fans Meragukan Kemampuannya
-
Laga Indonesia vs. Cina: Ketika Mimpi dan Aroma Balas Dendam Menjadi Satu
Tag
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
Mau Masuk SMA Favorit di Sumsel? Ini 6 Jalur Pendaftaran SPMB 2025
-
Mobilnya Dikritik Karena Penuh Skandal, Xiaomi Malah Lapor Warganet ke Polisi
-
Bos Sritex Ditangkap! Bank BJB, DKI Hingga Bank Jateng Terseret Pusaran Kredit Jumbo Rp3,6 Triliun?
-
Warga RI Diminta Tingkatkan Tabungan Wajib di Bank Demi Cita-cita Prabowo Subianto
-
5 HP dengan Kamera Terbaik di Dunia 2025, Ada Vivo dan Huawei
Terkini
-
Miris! Tiga Tahun Puluhan Siswa SD di Pandeglang Belajar di Teras Sekolah
-
Ratusan Ojol Kepung Pendopo Gubernur Banten, Tolak 'Ongkos Murah' dan Minta Naikan Argo
-
Paspampres Gadungan yang Tipu Ratu Zakiyah, Istri Mendes Dituntur 2,5 Tahun Penjara
-
Ada 3 Link DANA Kaget Hari Ini, Buruan Klaim Sebelum Kehabisan!
-
Desa Hargobinangun Masuk 40 Besar BRILiaN, UMKM Lokal Terus Berkembang Bersama BRI