SuaraBanten.id - Kecelakaan beruntun terjadi di Km 95 Tol Merak pada Jumat (29/4/2022) sekira pukul 13.20 WIB. Sedikitnya terdapat sekitar empat kendaraan yang terlibat dalam insiden tersebut.
Pertama, xenia silver dengan nopol F 1248 AD, kedua xenia hitam dengan nopol B 1896 FKT, ketiga luxcio nopol B 1548 POP, dan yang ke empat Bus Rosalia Indah AD 7191 OM.
Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun Suara.com, kecelakaan bermula bus Rosalia Indah pengangkut pemudik melaju dari arah Tanggerang menuju Pelabuhan Merak, Banten.
Sesampainya di lokasi kejadian, supir bus diduga tidak mengantisipasi, dan kaget sehingga membanting stir ke kiri. Nahas, malah tetap menabrak kendaraan lain yaitu sebuah mobil Daihatsu Grand Max.
Baca Juga: Simak Info Tarif Tol Jakarta Merak Lengkap, untuk Mudik Lebaran 2022
Kemudian mobil itu terdorong dan menabrak mobil yang ada di depannya, yaitu xenia hitam dan disusul menabrak mobil xenia silver lagi yang ada di depannya.
Beruntung, dalam insiden kecelakaan pada arus mudik Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran tahun 2022 itu tidak terdapat korban jiwa.
“Tidak ada efek dari peristiwa ini tidak ada, karena tetep dalam posisi keadaan antre," ujar Kepala Shift Patroli Astra Infra Toll Road Tangerang-Merak, Adi Nusa Purnama kepada Suara.com, Jumat (29/4/2022).
"Ini diduga bus remnya dalam dan kurang pakem, dan supir kurang antisipasi, jadi menabrak kendaraan ketiga, kedua dan kesatu,” sambungnya.
Sehingga, kata Dia, mobil melintang seperti dan terbentur dengan mobil lainnya pada jalur tersebut.
Baca Juga: Kecelakaan Beruntun di Kilometer 95 Tol Tangerang-Merak, Polisi: Tidak Ada Korban Jiwa
"Alhamdulillah tidak ditemukan korban, hanya terbentur bentur dan luka ringan saja," jelasnya.
Adi menuturkan, situasinya saat sudah kondusif, tinggal menunggu diderek dan dievakuasi sambil menunggu kordinasi dari pihak Pjr dari Tol dan dari Polda Banten.
Kondisi keempat mobil tersebut berdasarkan pantauan, mengalami kerusakan pada body dan kaca pecah. Sementara, para penumpang bus keluar melalui pintu jendela mobil saat dievakuasi.
Kemudian, para pengemudi akhirnya turun ke jalan arteri dan melanjutkan perjalanan menggunakan kendaraan umum. Bahkan, tidak sedikit para korban itu yang melanjutkan perjalanannya menuju Pelabuhan Merak, Banten dengan menggunakan ojek online.
Kontributor : Firasat Nikmatullah
Berita Terkait
-
Buntut Kisruh Apdesi Vs Said Didu, Mendes Yandri Soesanto Ingatkan Kades Tak Cawe-cawe Pembebasan Lahan
-
Sadis! Bocah 10 Tahun Disetrum, Dicekoki Miras dan Dibanting di Pabrik Padi, 3 Tersangka Diringkus!
-
Dituduh Mencuri, Bocah 10 Tahun di Tangerang Disetrum hingga Disiram Air Miras
-
Said Didu Tolak Mediasi dengan Apdesi: Apanya yang Dimediasi
-
Bakal Cabut Laporan, Apdesi Siap Selesaikan Perkara Said Didu Lewat Jalur Musyawarah
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Berapa Harga Garmin Venu 3 dan Spesifikasinya
-
Eks Kabid BPBD Banten Dituntut 4 Tahun Penjara Gegara Pengadaan Laptop Fiktif
-
Tabrakan Mobil Polisi di Cadasari Pandeglang Diduga Dipicu Karena ODGJ Ngamuk
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab