SuaraBanten.id - Sebuah rumah permanen milik Alfredo di Cluster Victoria, Perumahan Metro Cilegon, Kelurahan Masigit, Kecamatan Jombang, Kota Cilegon, Banten Minggu (10/4/2022) sore terbakar
Peristiwa kebakaran ini diketahui warga setempat ketika api sudah mulai berkobar. Si jago menjalar ke setiap ruangan hingga ke perabotan rumah yang mudah terbakar sekitar pukul 15.30 WIB.
Selain ruangan, satu unit kendaraan roda dua juga ikut terbakar oleh api tersebut.
Saat dikonfirmasi, Kasie Ops Pemadam dan Kesiapsiagaan DPKP Cilegon Nanung Eko Siswanto mengungkapkan, peristiwa kebakaran ini diduga dari korsleting mesin pendingin ruangan (AC) yang kemudian menimbulkan api besar di dalam rumah itu.
Baca Juga: Kebakaran Jelang Berbuka, Sepeda Motor di Lantai Dasar Apartemen Bassura Hangus
“Korsleting listrik dari AC, terus menimbulkan api karena membakar perabotan yang mudah terbakar itu kan di kamar,” kata Nanung Eko Siswanto kepada Suara.com, Minggu (10/4/2022).
Eko menjelaskan, api diketahui oleh seorang warga yang berteriak meminta pertolongan ketika sudah membesar dan menimbulkan asap yang pekat. Setelah itu, keluarga pemilik rumah juga ikut keluar usai mendengar teriakan.
"Ada orangnya di dalam, alhamdulilah bisa keluar. Selamat, alhamdulilah enggak apa-apa,” jelasnya.
Meski tidak ada korban jiwa maupun luka, namun sejumlah perabotan di rumah ini hangus terbakar. Termasuk, kata Dia, sebuah kendaraan roda dua yang juga ikut terdampak kebakaran tersebut.
“Ada motor matic yang terbakar, bagian depannya itu. Kalau kerugian masih tahap penghitungan, belum bisa di pastikan berapanya,” ucap Eko.
Baca Juga: Lantai Dasar Apartemen Bassura Kebakaran
Kontributor : Firasat Nikmatullah
Berita Terkait
-
Kampanye Akbar Pilkada Cilegon 2024, Robinsar-Fajar Sebut 'Masyarakat Butuh Kerja Nyata'
-
Pramono Anung Sidak Lokasi Kebakaran, Jakarta Darurat Fasilitas Damkar?
-
Robinsar-Fajar Tawarkan Aplikasi 'Super Apps Cilegon' untuk Permudah Pelayanan Masyarakat
-
Kebakaran Hebat di Panti Jompo Spanyol, 10 Orang Tewas
-
Kebakaran Lahan di Gunung Rinjani, Jalur Pendakian Senaru Ditutup Sementara
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
Terkini
-
Dirut BRI Sunarso Raih Penghargaan TOP CEO Indonesia Awards 2024
-
Berapa Harga Garmin Venu 3 dan Spesifikasinya
-
Eks Kabid BPBD Banten Dituntut 4 Tahun Penjara Gegara Pengadaan Laptop Fiktif
-
Tabrakan Mobil Polisi di Cadasari Pandeglang Diduga Dipicu Karena ODGJ Ngamuk
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya