SuaraBanten.id - Kehadiran Geprek Bensu pada acara fesyen Paris Fashion Week 2022 banjir protes. Sebab, brand kuliner Ruben Onsu dan Jordi Onsu itu sebenarnya hadir di acara Paris Fashion Show, bukan Paris Fashion Week 2022.
Perkara ini menjadi trending topik di media sosial Twitter pada Senin (7/3/2022). Hal itu bermula dari postingan Jordi Onsu yang memperlihatkan momen Geprek Bensu tampil di Paris Fashion Show tapi menuliskan Paris Fashion Week yang langsung digunjing.
"Puji Tuhan Ayam Indonesia pertama di Paris Fashion Week @geprekbensu @ruben_onsu," tulis Jordi Onsu.
Para netizen langsung mencibir bahwa brand Indonesia terlalu berlebihan meski sebenarnya tak tampil di Paris Fashion Week 2022.
"'Geprek Bensu ke Paris Fashion Week' adalah hal paling jenaka yang pernah gue baca," cuit netizen.
"Geprek bensu di paris fashion week? Lu kira lagi bazaar ramadhan," cuit lainnya.
"Pada halu nih brand yang bilang tampil di PFW, Kaget juga gue waktu liat ada geprek bensu, anjiir halu banget," sahut lainnya.
Kontroversi brand-brand Indonesia yang mengklaim melantai di Paris Fashion Week 2022 jadi gunjingan warganet Twitter. Terlebih brand-brand lokal itu mendapat dukungan dari Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno. Tapi ternyata sejak awal, Sandiaga Uno tidak mengklaim brand lokal tersebut tampil di Paris Fashion Week 2022.
Dalam konferensi pers "GEKRAFS Paris Fashion Show" yang digelar pada 18 Februari lalu, Sandiaga Uno memanfaatkan momentum Paris Fashion Week untuk membangkitkan ekonomi.
Baca Juga: Geprek Bensu Digunjing usai Klaim Tampil di Paris Fashion Week 2022, Sampai Trending Topic Twitter
"Ini adalah momentum bagi kita untuk tampil, memberikan sinyal dan momentum kebangkitan ekonomi kita. GEKRAFS dan teman-teman fesyen desainer adalah penggerak ekonomi yang membuka lapangan kerja yang luas. Sekarang masyarakat sedang sulit untuk mendapatkan peluang usaha dan lapangan kerja, tapi ekonomi kreatif justru memberikan peluang itu," ucap Menparekraf Sandiaga Uno.
Konferensi pers tersebut hanya menulis Paris Fashion Show during Paris Fashion Week 2022.
Brand lokal yang tampil di Paris Fashion Show terdiri dari brand kecantikan hingga kuliner mulai dari SCARLETT x IKYK, Greenlight x Danjyo Hiyoji, 3 second x Ican Harem, La sabelle x Em En Hair Design, Brand no brand, Yanti Adeni x Ayam Geprek Bensu, Shademulsk, Shade Signature, Deskranasda Banjar Baru, serta Chayra by Tika Ramlan.
Sayangnya terjadi misleading informasi para brand yang mengklaim tampil di Paris Fashion Week 2022. Hal itu membuat publik mengira jika brand lokal tersebut benar-benar tampil di Paris Fashion Week 2022.
Kritikan keras dilempar keras oleh sejumlah tokoh soal klaim tersebut. Banyak yang menyayangkan dengan brand lokal dan para influencer yang dianggap telah membodohi masyarakat.
Berita Terkait
-
Kejutan Ruben Onsu Jadi Kado Natal Terindah untuk Betrand Peto
-
Diminta Selawat di Depan Jamaah Majelis Rasulullah, Ruben Onsu: Kaki Saya Gemetar
-
Betrand Peto Habiskan Natal Bareng Ruben Onsu, Sarwendah Beri Respons Adem
-
Betrand Peto Tak Ada di Potret Perayaan Natal Keluarga Sarwendah, Pilih Bareng Ruben Onsu?
-
Sempat Ngaku Dipersulit, Ruben Onsu Ketemu Anak saat Sarwendah ke Korea Selatan
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Sihir Niskala Hipnotis Ribuan Warga, Padukan Karinding dan Musik Kekinian
-
Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
-
Belasan Warga Badui Tewas Digigit Ular Tanah, Apa Kendalanya?
-
Cek Jadwal KRL Rangkasbitung-Tanah Abang 2 Januari 2026: Kejar Kereta Pagi Biar Weekend Lebih Cepat
-
Destinasi Wisata Religi Terpopuler di Banten untuk Awali Tahun 2026 dengan Berkah