SuaraBanten.id - Sebuah truk tangki bermuatan zat kimia cair sulfarit acid 98 persen (H2SO4) atau lebih dikenal Asam Sulfat terguling di Jalan Cilegon-Anyer, tepatnya di depan PT Indorama Kelurahan Kepuh, Kecamatan Ciwandan, Kota Cilegon, Senin (7/3/2022).
Truk tangki yang dikemudikan Sehat Manik itu terguling dengan posisi tangki bermuatan asam sulfat terlepas dan jatuh ke bawah. Cairan zat kimia itupun berceceran ke jalan di sekitar truk tangki tersebut terguling.
Akibat truk tangki terguling, jalan di lokasi kejadian sempat terjadi kemacetan yang cukup panjang.
Marhumin (39), Ketua RT 01 Lingkungan Rombongan, Kelurahan Kepuh, Ciwandan menjelaskan kecelakaan terjadi sekitar pukul 08.00 WIB. Truk bernomor polisi W 8594 UT itu terperosok di lajur sebelah kiri Jalan Raya Cilegon-Anyer.
"Awalnya sopirnya itu melaju di jalur arah Ciwandan dari Cilegon, terus ada kendaraan lain di depannya entah nyalip atau bagaimana, si supir truk akhirnya banting stir ke kiri," kata Marhumin kepada SuaraBanten.id, Senin (7/3/2022).
Lebih lanjut, supir truk bermuatan bahan kimia itu kemudian membanting stir ke arah kiri untuk menghindari benturan dengan kendaraan lain di depannya.
"Itu infonya dari karawang, mau ke chandra asri," ucapnya.
Di tempat yang sama, seorang warga yang enggan disebutkan namanya mengaku sempat kaget. Pasalnya, kata Dia, terdengar suara yang cukup keras disusul oleh bau yang menyengat.
"Tiba tiba ada itu tangkinya ngeguling aja, ada suara benturan gitu, terus tangkinya bocor, keluar cairan banyak banget, ada asapnya," ungkapnya.
Muatan gas yang keluar dari tanki membentuk kepulan asap seperti air mendidih yang tercecer di sekitar jalan anyer-cilegon. Warga yang tinggal berjarak 20 meter dari lokasi kejadian pun panik lantaran mengira mobil akan terbakar dan meledak.
"Kaget banget mas, sempet pada lari jauh-jauh. Saya bilang enggak usah kabur, itu mah gas bukan asap, lagian kalau asap kebakaran kan hitam warnanya," jelasnya.
Hingga berita ini diterbitkan, pihak kepolisian masih melakukan proses evakuasi terhadap truk bermuatan bahan kimia yang terperosok tersebut.
Kontributor : Firasat Nikmatullah
Tag
Berita Terkait
-
Premanisme Bikin Biaya Investasi RI Bengkak 40 Persen
-
Geger Fraud Rp30 Miliar di Maybank Hingga Nasabah Meninggal Dunia, OJK: Kejadian Serius!
-
Kasus Korupsi Jual Beli PGN, KPK Sita Kantor dan Pipa Gas di Cilegon
-
Jalan Lingkar Selatan Cilegon Macet, Massa Demo Truk ODOL
-
Suporter SMKN 1 Cilegon Beri Keseruan di Grand Final AXIS Nation Cup 2025
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Viral! Sudah SMP Siswa Ini Nyerah pada Soal Perkalian Dasar, Indikasi Kualitas Belajar Anjlok?
-
Bank Mandiri Akselerasi Program 3 Juta Rumah Melalui Sosialisasi KPP di Tangerang
-
BRI Pastikan Pembiayaan UMKM Aman dan Akuntabel Lewat KUR
-
Sungai Cikalumpang Ngamuk, Ribuan Warga Serang Terkepung Banjir!
-
Polemik Mereda, PCNU Serang Minta Tertibkan THM Ilegal hingga Siap Dampingi Pekerja