SuaraBanten.id - Artis sekaligus Anggota DPR RI Komisi VI Fraksi PKB, Tommy Kurniawan baru-baru ini merambah bisnis kuliner. Bisnis kuliner yang dinamai Tom My Chick perdana dibuka di Serang, Banten, Rabu (2/2/2022) kemarin.
Saat pembukaan Tommy Kurniawan layani pelanggan yang didominasi ibu-ibu muda dan remaja itu. Pengunjung antusias mendatangi outletnya yang berada di jalan Syeh Nawawi Al Bantani, tepat di sebrang Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B).
Pada hari pertama pembukaan Tom My Chick, ibu-ibu muda dan remaja berebut melihat Tommy Kurniawan dari dekat. Mereka juga meminta Tommy Kurniawan membuatkan kue dan minuman pesanannya.
Dibantu timnya, pria yang akrab disapa Tomkur itu berusaha membuatkan pesanan pelanggan.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca BMKG 3 Februari 2022 Serang-Cilegon Banten
“Ini ya bu pesanannya. Tunggu yang satu lagi sedang proses. Minumannya secepatnya diantarkan, yang mau bawa pulang ditunggu ya,” ucap Tommy Kurniawan sambil tersenyum melayani pelanggan.
Meski otlet Tom My Chick dipadati pengunjung, Tommy Kuriawan dan istrinya Lisya Nurrahmi serta tim lainnya tetap menjaga protokol kesehatan secara ketat.
Perlu diketahui, outlet Tom My Chick mewajibkan konsumen menscant aplikasi PeduliLindungi, melakukan pengecekan suhu, menjaga jarak serta cucu tangan.
“Antisipasi keramaian, makanya kita tetap tegakkan protokol kesehatan ya. Ini outlet ide saya bersama istri buka outlet disini," katanya.
"Kita ingin buatkan satu outlet yang memang konsepnya gaul, kekeluargaan dan asik untuk buat kongkow dan asik juga untuk dipesan antar. Dan akhirnya kita pilih Kota Serang ini untuk buka outletnya,” imbuhnya.
Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Kota Serang, Kamis 3 Februari 2022
Kata Tommy Kurniawan, Outlet Tom my Chick di Serang ini merupakan outlet pertama dan ke depan akan dibuat di lokasi lainnya.
“Ini outlet pertama, InsyaAllah kalau ada rejeki lagi nanti buka di lokasi lainnya. Alhamdulillah, tadi ibu-ibu sampai anak-anak remaja antusias banget mau cobain rasa dari kue dan minuman kita ini. Ada beberapa macam jenis makanan dan minuman yang kita siapkan. Dan tadi saya langsung yang layani,” sambung Tommy.
Selama 10 hari ke depan sejak dibuka atau 2-12 Februari 2022, Tommy Kurniawan memberikan harga promo yakni hanya Rp2.000 sudah bisa pesan makanan dan minuman sepaket dengan datang langsung ke outletnya.
“Dan sekarang lagi promo hanya Rp2.000 bisa pilih menu disini sampai 12 Februari mendatang. Hayuk datang langsung ya ke outlet kami di Serang,” ajak pria yang bermain di sinetron Jangan Berhenti Mencintaku ini.
Diketahui, Tom My Chick menyediakan aneka macam minuman mulai dari kopi kekinian sampai minuman juice dan sirup yang menyegarkan. Termasuk dengan kue buffel burgernya dan ayam goreng serta nasi liwet dan sambal nusantara yang menjadi menu andalannya. Ia juga menyediakan tempat santai untuk konsumennya saat menikmati hidangan di outletnya.
Berita Terkait
-
Seribu Lebih Surat Suara Pilbup Bogor Nyasar di Gudang Kabupaten Serang, Begini Kata KPU
-
Israel Serang Iran, Tapi Rudal-rudalnya Lemah dan Berhasil Ditangkal
-
Siapa Ratu Rachmatu Zakiyah? Istri Menteri PDT Yandri Susanto dari ASN Jadi Cabup Serang
-
Polemik Haul Ibu Menteri PDT Diduga Berbalut Kampanye Istri Cabup Serang: Undangan Pakai Kop Kementerian, Ada APK
-
Yandri Susanto Dilaporkan ke Bawaslu, Buntut Kumpulkan Kades, Kader PKK dan Posyandu
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
-
Baru Sebulan Jadi Bos NETV, Manoj Punjabi Mengundurkan Diri
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
Terkini
-
Truk Tanah di Teluknaga Tangerang Lindas Bocah 9 Tahun Hingga Kakinya Remuk
-
Ustaz di Serang Dipolisikan Gegara Remas Payudara Seorang Remaja Putri
-
Dewan Pers Dukung Penuh BRI Fellowship Journalism 2025
-
Publikasikan Indeks Bisnis UMKM Triwulan III 2024, BRI Sebutkan Perlu Penguatan Daya Beli
-
Paguyuban Warga Sunda Cilegon Dukung Robinsar-Fajar di Pilkada Cilegon 2024